Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Jepang kembali menunjukkan gestur berkelas meski tersingkir dari Piala Dunia U-17 2023, ruang ganti Stadion Manahan bersih bersinar.
Timnas Jepang kembali membuat kagum dengan perilaku berkelas meski mendapatkan hasil buruk di ajang terbesar dunia.
Tim Samurai harus mengakui keunggulan Spanyol dengan skor 1-2 pada partai 16 besar Piala Dunia U-17 2023, Senin (21/11/2023).
Gaku Nawata sempat membuat skor 1-1 pada menit ke-40, tetapi Marc Guiu memastikan kemenangan Spanyol jelang laga usai.
Hasil tersebut mengirim Spanyol lolos ke delapan besar, sedangkan Jepang harus mengepak koper.
Selepas pertandingan, Jepang menunjukkan kebiasaan berkelas yang selalu dilakukan tiap kali berpartisipasi di ajang besar.
Walaupun kalah di lapangan, mereka menunjukkan mentalitas besar negeri Jepang di ruang ganti stadion.
Ruang ganti Stadion Manahan yang dipakai timnas Jepang terungkap ditinggalkan dengan kinclong.
Pada papan taktik, terdapat pula ucapan terima kasih dalam bahasa Indonesia.
Dalam gambar yang diterima BolaSport.com dari Danial Futaki, relawan Competition Management di Stadion Manahan, terlihat ruang ganti stadion ditinggalkan dengan bersih.
"Mental sebuah negara, (bendera Jepang)," demikian unggahan Danial di akun @foetaki di X (nama baru Twitter).
"Mereka meningalkan ruangan dengan rapih dan bersih, seperti biasanya."
"Ada satu seorang official tersisa, kami bertanya, mengapa. Sederhana jawabnya, 'Ini adalah mentalitas Jepang'."
"Situasinya, Jepang harus angkat koper malam tadi."
Mental sebuah negara. ???????? pic.twitter.com/Iu35EovoMY
— ID|futaki (@foetaki) November 20, 2023
Jepang memang terbiasa meninggalkan ruang ganti dalam keadaan bersih, di mana pun venue pertandingan.
Budaya kebersihan memang telah mengakar di negeri yang pernah menjajah Indonesia itu.
Tak cuma para pemain, suporter Jepang juga beberapa kali viral setelah membersihkan tribun stadion di turnamen internasional.
Adapun timnas Jepang masih menunggu status Rento Takaoka sebagai kandidat top scorer Piala Dunia U-17 2023.
Ia sudah mencetak empat gol, sejajar dengan Kaua Elias (Brasil) yang masih berpartisipasi.
Baca Juga: Mata-mata Filipina Tak Sehebat Itu, Banyak Pemain Azkals Cuma Jadi Cadangan di Liga 1
Editor | : | Najmul Ula |