Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peluang Persija Curi Tiga Poin, Bek Persebaya yang Nyaris Tak Tergantikan Dipastikan Absen 4 Pekan

dila septi asrining kanastren - Senin, 4 Desember 2023 | 12:50 WIB
Dusan Stevanovic (kanan) sedang menghalau bola yang ditendang Riko Simanjutak (kiri) dalam laga pekan kelima Liga 1 2023 antara Persija versus Persebaya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (30/7/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Dusan Stevanovic (kanan) sedang menghalau bola yang ditendang Riko Simanjutak (kiri) dalam laga pekan kelima Liga 1 2023 antara Persija versus Persebaya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (30/7/2023).

BOLANAS.COM - Persebaya Surabaya memastikan bek asal Serbia, Dusan Stevanovic, absen selama empat minggu setelah dikabarkan mengalami cedera.

Dusan Stevanovic mencatatkan total 17 penampilan dari 21 laga yang sudah berjalan.

Dirinya pun hampir bermain penuh di seluruh laga Persebaya Surabaya.

Namun, Dusan Stevanovic harus istirahat membela Persebaya saat menghadapi Persija Jakarta nanti.

Hal ini akibat dari cedera yang didapatnya saat melawan Rans Nusantara FC pada Jumat (1/11/2023) lalu.

Baca Juga: Persija Jakarta Balik ke Setelan Pabrik usai Ditinggal Witan Sulaeman, Thomas Doll Akui Lini Depannya Buntu

Saat itu, Dusan Stevanovic dimainkan sebagai starter oleh caretaker Uston Nawawi.

Akan tetapi, pemain berusia 27 tahun itu harus ditarik keluar pada menit ke-68 selepas melakukan tekel kepada pemain lawan.

Melalui laporan resmi persebaya.id, seusai menjalani rangkaian pemeriksaan, Dusan Stevanovic divonis mendapat cedera di bagian ankle.

Kondisi ini pun memaksanya harus menepi selama empat pekan.

Editor : Najmul Ula
Sumber : Persebaya.id,BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.