Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asnawi Mangkualam Harusnya Libur Off-Season, Tapi Rela Berlatih Keras Demi Klub Baru dan Piala Asia 2023

Najmul Ula - Jumat, 8 Desember 2023 | 17:00 WIB
Liga Korea Selesai, Asnawi Mangkualam Berlatih Mandiri dengan Sang Ayah, Siapkan Fisik untuk Piala Asia 2023.
INSTAGRAM.COM/PACHESMINSTORE
Liga Korea Selesai, Asnawi Mangkualam Berlatih Mandiri dengan Sang Ayah, Siapkan Fisik untuk Piala Asia 2023.

BOLANAS.COM - Asnawi Mangkualam rela tak libur demi menjaga kondisi prima, ada agenda timnas Indonesia dan mencari klub baru.

Asnawi Mangkualam berhak meliburkan diri setelah menuntaskan Liga Korea Selatan, tetapi tak mengambil jatah bersantai tersebut.

Kapten timnas Indonesia baru saja menuntaskan musim ketiga di negara asal Shin Tae-yong dengan akhir pahit bersama Jeonnam Dragons.

Pada pekan terakhir K-League 2 2023, Jeonnam Dragons berpeluang meraih tiket play-off promosi dengan mengalahkan Bucheon FC.

Sayang, duel "play-off untuk play-off" tersebut berakhir miris bagi Jeonnam, yang harus menelan kekalahan 1-3 dari rivalnya.

Asnawi yang bermain 90 menit dalam laga tersebut pun harus melupakan mimpi promosi dan menyaksikan kontraknya tak diperpanjang.

Dilihat dari menit bermain, pemain 24 tahun tersebut memiliki statistik lumayan, yaitu 1.801 menit dalam 26 pertandingan, ditambah dua assist.

Namun dilihat dari aspek disiplin, ia menunjukkan terlalu brutal untuk kasta kedua Liga Korea Selatan.

Pemain jebolan PSM Makassar itu mengoleksi lima kartu kuning dan dua kartu merah!

Baca Juga: Persiapan Irak, Jepang, hingga Timnas Indonesia Sudah Terkuak, Langkah Vietnam Nyaris Tak Terendus

Catatan tersebut mendapat testimoni negatif dari pelatih Lee Jang-kwan setelah laga terakhir dua pekan silam.

"Sebagai pelatih ada banyak situasi, tetapi ada beberapa hal yang mengecewakan," ujar Lee dikutip dari Sports-G.

"Sebagai pemain yang mewakili Indonesia, sebaiknya dia punya skill yang lebih."

"Ada banyak situasi untuknya musim ini, termasuk kartu merah yang ia dapat," tandasnya.

Testimoni tersebut bisa jadi menjadi alasan pihak Jeonnam menolak memberi kontrak baru bagi Asnawi.

Sang pemain kini hanya berlatih sendiri di kampung halamannya, Makassar.

"Latihan kekuatan dan kelincahan setelah break Liga Korea," demikian unggahan @pachesmindstore.

"Dorong dirimu," demikian caption Asnawi di akun Instagram pribadinya.

Baca Juga: Bojak Hodak Benar, Radja Nainggolan Tak Langsung Berani Main di Kompetisi Brutal Liga 1

Usaha pribadi Asnawi tersebut merupakan bentuk tanggung jawab dirinya sebagai pemain profesional yang menyandang status kapten timnas Indonesia.

Ia perlu berada dalam kondisi terbaik menjelang pemusatan latihan tim Garuda untuk Piala Asia 2023 pada 20 Desember mendatang.

Apabila ia tak berlatih, ia berpotensi tertinggal secara fisik dari rekan setim yang aktif berkompetisi di Liga 1.

Sebagai dampak lanjutan, kondisi fisik prima akan membuatnya menarik di mata calon klub baru.

Asnawi diprediksi tetap berkarier di luar negeri setelah tiga musim di Korea Selatan, walaupun peluang direkrut klub K-League 1 tampak mengecil.

Baca Juga: Saat Justin Hubner Masuk Premier League, Elkan Baggott Hanya Main buat Ipswich U-21 di Kasta Bawah Inggris

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.