Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Premier League Akhirnya Cantumkan Justin Hubner sebagai Pemain Indonesia, Tapi Minus Bendera Merah Putih

Najmul Ula - Selasa, 26 Desember 2023 | 12:00 WIB
Justin Hubner belum memiliki foto profil dan bendera Merah Putih di laman resmi Premier League per Selasa (26/12/2023).
PREMIER LEAGUE
Justin Hubner belum memiliki foto profil dan bendera Merah Putih di laman resmi Premier League per Selasa (26/12/2023).

BOLANAS.COM - Justin Hubner akhirnya diakui sebagai pemain timnas Indonesia, Premier League belum punya file bendera Merah Putih.

Premier League punya pekerjaan rumah untuk meng-update laman resminya mengenai status Justin Hubner.

Bek muda Wolverhampton Wanderers itu mengucap sumpah sebagai warga negara Indonesia pada Rabu (6/12/2023).

Namun hingga beberapa lama, pihak Premier League tak mengubah kewarganegaraan Hubner.

Sosok berusia 20 tahun itu masih tercantum sebagai pemain asal Belanda, yang memang negara kelahiran sang pemain.

Hubner memang berhak dicantumkan di website Premier League mengingat ia sudah "debut" di ajang tersebut.

Debut tersebut hanyalah penampakan perdana sebagai pemain cadangan saat laga kontra Arsenal pada awal Desember.

Pelatih Wolves Gary O'Neil membawa Hubner sebagai bek cadangan, untuk berjaga-jaga siapa tahu ada bek senior berhalangan tampil.

Setelah penampakan tunggal tersebut, O'Neil belum pernah mengajak bek Indonesia bertanding lagi.

Baca Juga: Masih Bolong Sana Sini, Line Up Terkuat Timnas U-20 Indonesia dari Skuad Pertama Indra Sjafri

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.