Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Calon kiper timnas Indonesia, Maarten Paes, mencatatkan penampilan apik ketika melawan Lionel Messi Cs pada laga uji coba, Selasa (23/1/2024).
Seperti diketahui, Maarten Paes merupakan salah satu pemain yang masuk dalam proyek naturalisasi timnas Indonesia.
Kiper berusia 25 tahun itu sudah mengajukan proses naturalisasi pada awal Januari lalu.
Kabar terbaru kiper FC Dallas itu tampil apik dalam friendly match di Amerika Serikat.
Paes mampu menghalau dua peluang Lionel Messi saat laga melawan Inter Miami.
Maarten Paes menjadi pilihan utama FC Dallas lada laga kontra Inter Miami di Cotton Bowl, Dallas, Selasa (23/1/2024).
Baca Juga: Piala Asia 2023 - China Kalah dari Qatar, Peluang Indonesia Lolos 16 Besar Terbuka Lebar
Dallas unggul cepat ketika laga baru berjalan tiga menit melalui gol Jesus Ferreira.
Megabintang Lionel Messi sempat beberapa kali mengancam gawang Maarten Paes.
Ancaman pertama datang lewat tendangan sudut pada menit ke-7.
Peraih tujuh gelar ballon D'or itu mengarahkan bola langsung ke gawang FC Dallas.
Beruntung Maarten Paes menunjukkan kesigapan dengan menghalau peluang tersebut.
Paes menepis tendangan Messi saat di depan gawang terjadi kemelut antarpemain.
Empat menit berselang, Maarten Paes kembali menggagalkan peluang emas La Pulga.
Sepakan dari dalam kotak penalti bintang Argentina tersebut berhasil ditepis oleh Maarten Paes.
Messi awalnya menerima umpan di luar kotak penalti dan menggiringnya masuk ke dalam.
Baca Juga: Liga 1 - Haus Laga Uji Coba, Paul Munster Beri Kemenangan Pertama untuk Persebaya Surabaya
Kemudian melepaskan tembakan dari kaki kirinya. Namun lagi-lagi berhasil ditepis Maarten Paes.
Paes juga berhasil menghalau peluang Luis Suarez.
Striker Uruguay tersebut sempat punya peluang di menit ke-15, namun sepakannya berhasil digagalkan Paes.
Di babak kedua, Maarten Paes diganti namun FC Dallas berhasil mempertahankan keunggulan 1-0 sampai akhir laga.
Paes sukses mencatatkan cleansheet meski berhadapan dengan pemain-pemain top yang pernah merumput di Eropa.
Maarten Paes diharapkan bisa menjadi kekuatan Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kiper berpostur 191 cm itu memiliki darah keturunan Indonesia dari neneknya.
Maarten Paes juga sudah ke Jakarta dan bertemu dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, untuk membahas kepindahan warga negaranya.
Selain Paes, Indonesia juga menanti Cyrus Margono menyelesaikan perpindahan status menjadi WNI.
Cyrus juga merupakan kiper keturunan Indonesia yang bermain untuk FC Panathinaikos
Editor | : | Nungki Nugroho |