Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Asnawi Mangkualam diperkenalkan klub barunya, Port FC, dengan sangat minimalis di Thailand.
Jika melihat pengumuman pemain terbaru Port FC, tak akan ada yang mengira sang pemain adalah megabintang di negara asalnya.
Port FC merupakan klub Liga Thailand yang bakal menjadi rumah anyar bagi kapten timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam.
Mengapteni negara berpenduduk 270 juta jiwa, Asnawi tidak mendapat sambutan meriah di Thai League.
Netizen Indonesia pun langsung mengomentari unggahan sederhana Asnawi mengenakan jersey biru Port FC di Instagram.
"Orang baru di Port Lions!" demikian tulis pihak klub.
"Kapten timnas Indonesia, tidak ada yang lain, Asnawi Mangkualam, ayo bertarung bersama!"
Tak ada efek atau editan sama sekali dalam empat foto yang diunggah klub milik Madam Pang.
Asnawi bahkan hanya menjalani pemotretan di sisi lapangan, tanpa background yang elok untuk pemain setenar dia.
Baca Juga: Akhiri TC Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri Berencana Panggil Pemain Keturunan Bulan Depan
Warganet Indonesia menanggapi nyinyir perlakuan Port FC terhadap Asnawi tersebut.
"Perkenalan pemain kok kayak amatiran," tulis akun @_999.ma***.
"Port FC butuh editor profesional," timpal @recehkamp***.
Jika mau bijak, Asnawi tak membutuhkan sambutan meriah untuk mengembalikan kariernya ke jalur yang benar.
Sosok berusia 24 tahun itu butuh klub yang bisa mengembangkan potensinya setelah tiga musim di Korea Selatan.
View this post on Instagram
Karier Asnawi stagnan di Korea setelah musim terakhir bersama Jeonnam Dragons dihiasi dua kartu merah.
Mengingat ia tak laku di K-League 1, ia harus "turun kasta" ke Liga 1-nya Thailand.
Kabar baiknya, Thai League rutin menempa pemain untuk diekspor ke J-League, seperti yang dialami Theerathon Bunmathan dan Teerasil Dangda di usia emasnya.
Baca Juga: Jesse Lingard Resmi ke Seoul FC, Berikut Jadwal Temu Pratama Arhan Vs Eks Winger Man United
Jika Port FC bisa memberikan ruang berkembang bagi Asnawi, ia bisa saja akan kembali ke kompetisi top Asia.
Momen debut Asnawi diprediksi akan terjadi saat timnya melawat ke Police Tero, Minggu (11/2/2024) besok.
Baca Juga: Marselino Ferdinan Gagal Tambah Menit Main, Tak Semudah Itu Tembus Starter KMSK Deinze
Editor | : | Najmul Ula |