Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Pelatih yang Dipecat hingga Pekan Ke-26 Liga 1 2023/2024

Nungki Nugroho - Jumat, 1 Maret 2024 | 11:00 WIB
Pelatih Bhayangkara FC, Mario Gomez, sedang memantau timnya bertanding di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Senin (12/2/2024) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Bhayangkara FC, Mario Gomez, sedang memantau timnya bertanding di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Senin (12/2/2024) malam.

BOLANAS.COM - Mario Gomez dan Eduardo Almeida menambah daftar pelatih yang dipecat hingga memasuki pekan ke-26 Liga 1 2023/2024.

Ketatnya persaingan Liga 1 2023/2024 berdampak pada pemecatan pelatih yang gagal memenuhi ekspektasi klubnya.

Terbaru, dua pelatih resmi dicoret usai timnya menelan kekalahan telak pada pekan ke-26 Liga 1 2023/2024.

Pada Kamis (29/2/2024), manajemen Bhayangkara FC memutuskan untuk mempercepat pemecatan Mario Gomez.

Pelatih asal Argentina itu dilengserkan usai The Guardians menelan tiga kekalahan beruntun.

Puncaknya adalah dua kekalahan dengan skor besar 1-4 dari PSS Sleman dan 0-4 dari Borneo FC.

Baca Juga: Kian Dekat dengan Zona Championship, Madura United Siap Bikin Bhayangkara FC Makin Merana

"Evaluasi dari manajemen, kami melihat mencermati peekembangan situasi kurang bagus di Bhayangkara FC," kata COO Bhayangkara FC, Sumardji.

"Kami mengambil keputusan secara bersama-sama untuk memghentikan kontrak dengan Mario gomez," ujarnya menambahkan.

Padahal, sebelumnya Mario Gomez diberi kesempatan tiga laga setelah lawan PSS Sleman.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.