Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Arsenal harus melalui perjuangan dramatis untuk lolos ke perempat final Liga Champions Eropa 2023-2024.
Dalam duel leg kedua babak 16 besar di Stadion Emirates, London, Rabu (13/3/2024) dini hari WIB, The Gunners dipaksa beradu penalti oleh FC Porto.
Dalam waktu normal, Arsenal menang 1-0 lewat gol Leandro Trossard menit ke-41.
Tak ada lagi gol yang tercipta setelah itu, sehingga dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu karena agregat 1-1.
Babak extra time tersebut berjalan ketat dan buntu dengan tanpa gol.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Barcelona Raih Perempat Final untuk Pertama Kali Sejak 2020
Walhasil, wasit Clement Turpin dari Prancis harus menentukan pemenangnya melaluI adu penalti.
Kapten Arsenal Martin Odegaard membuka gol adu penalti itu dengan sempurna, disusul Kai Havertz, Bukayo Saka, dan Declan Rice.
Kiper David Raya menjadi pahlawan Arsenal setelah menggagalkan tembakan Wendell Nascimento dan Wenderson Galeno.
The Gunners akhirnya melaju ke perempat final dengan kemenangan adu penalti 4-2.
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | Talksport.com,TNTSports.co.uk |