Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Misteri Cedera Elkan Baggott Terpatahkan, Sang Pelatih Beberkan Masa Depan Bek Muda Timnas Indonesia

Nungki Nugroho - Jumat, 5 April 2024 | 18:30 WIB
Bek timnas Indonesia sekaligus Ipswich Town Elkan Baggott melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Fulham.
INSTAGRAM/@ELKANBAGGOTT
Bek timnas Indonesia sekaligus Ipswich Town Elkan Baggott melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Fulham.

"Dia sedang dalam peminjaman di League One bersama Bristol Rovers, mendapat pengalaman bermain di tim utama,"

"Jadi saya pikir dia akan menyesuaikan diri dengan mudah ketika kembali ke Ipswich selama 2-3 tahun ke depan," jelas McKenna.

McKenna menilai gaya bermain Elkan Baggott sangat baik untuk sepak bola modern.

"Kemampuannya menguasai bola dan postur tinggi sangat cocok untuk sepak bola modern."

"Bertahan dengan kuat, dia menunjukkan perubahan kecepatan. Ini seperti dia telah memiliki semuanya, dia hanya butuh pengalaman,"

"Paling tidak dia bisa bermain di Championship dan siapa tahu dia bisa melangkah setelah itu," tutur McKenna.

Elkan Baggott sejauh ini telah memainkan 10 pertandingan bersama Bristol Rovers dengan torehan satu assist.

Dilansir dari situs Transfermarkt, masa peminjaman Elkan Baggott akan berlangsung hingga 31 Mei 2024.

Sedangkan kontraknya bersama Ipswich Town FC baru berakhir pada 30 Juni 2025.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : bristolpost.co.uk
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.