Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Elkan Baggott mencetak gol perdana di Bristol Rovers, Ipswich Town kembali memuncaki klasemen Divisi Championship.
Dua kabar kembira datang dari Liga Inggris untuk sepak bola Indonesia.
Kabar pertama yaitu Elkan Baggott mencetak gol pertama sejak dipinjamkan ke Bristol Rovers di kasta ketiga Liga Inggris.
Bek timnas Indonesia itu masuk papan skor saat Bristol Rovers mengalahkan mantan klubnya, Cheltenham, Sabtu (13/4/2024) malam.
Ia mencetak gol ketiga, setelah eks pemain Mancheser City Scott Sinclair dan pemain pinjama Nottingham Forest Brandon Aguilera.
Skor 3-1 dari laga tersebut membuat Rovers dipastikan bertahan di League One musim depan.
Baggott sendiri berbangga dengan gol pertama untuk klub yang diperkuatnya sejak Januari itu.
"Kemenangan adalah sesuatu yang harus kita dapatkan dengan kondisi buruk yang dialami tim," ujar Baggott di kanal Youtube klub.
"Setelah Anda mencetak gol membuat tim semakin percaya diri."
Baca Juga: Tanda Tanya Masa Depan Marselino Ferdinan Usai Melakoni Laga Terakhir bersama KMSK Deinze
"Saya hanya mengatur waktu melompat dan melihat ke mana datangnya bola, untungnya bola itu masuk," terangnya.
Baggott masih menatap kemungkinan bermain bagi Rovers dalam tiga pertandingan terakhir selama dua pekan mendatang.
Ia juga dipastikan tak akan membela timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.
Kabar gembira lainnya datang dari klub induk Baggott, Ipswich Town.
Ipswich Town sebenarnya cuma mendapatkan hasil imbang 1-1 dari Middlesbrough, Sabtu (13/4/2024) malam.
Namun tambahan satu poin tersebut ternyata cukup untuk membuat tim asuhan Kieran McKenna kembali memuncaki klasemen.
Pasalnya, dua tim pesaing Leicester City dan Leeds United sama-sama kalah, dari Plymouth Argyle dan Blackburn Rovers.
Tiga besar klasemen Championship terbaca: 1) Ipswich 89 poin, 2) Leicester 88 poin, 3) Leeds 87 poin.
Baca Juga: Selepas Piala Asia U-23 2024, Rizky Ridho Terbebas dari Beban Membela Timnas Junior
Ipswich dengan demikian berada dalam pole position untuk merebut tiket ke Premier League, saat musim menyisakan tiga pertandingan.
Promosi ke Premier League akan membuat timnas Indonesia untuk pertama kali memiliki pemain di liga termewah dunia.
Baggott masih terikat kontrak dengan Ipswich hingga 2025, sehingga akan menyertai klub tersebut pada musim depan.
Berikut jadwal tiga laga terakhir Ipswich Town di Divisi Championship 2023/24
28 April
Hull City vs Ipswich Town
1 Mei
Coventry City vs Ipswich Town
4 Mei
Ipswich Town vs Huddersfield
Baca Juga: Kata Elkan Baggott usai Akhiri Paceklik Gol Bristol Rovers dalam Tujuh Laga di League One
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | EFL,Bristol Rovers |