Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Vs Uzbekistan - Dua Opsi Penalti Garuda Muda Tak Dikabulkan, Sama Kuat di Babak Pertama

Nungki Nugroho - Senin, 29 April 2024 | 21:55 WIB
Dalam laga semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin (29/4/2024) di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Timnas U-23 Indonesia bertemu dengan Uzbekistan.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Dalam laga semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin (29/4/2024) di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Timnas U-23 Indonesia bertemu dengan Uzbekistan.

BOLANAS.COM - Babak pertama antara timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan berakhir imbang pada semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Senin (29/4/2024).

Timnas U-23 Indonesia melakukan rotasi di tiga posisi bila dibandingkan saat lawan Korsel di perempat final.

Muhammad Ferarri, Fajar Fathurrahman, dan Ramadhan Sananta langsung diplot sebagai starter.

Sedangkan timnas U-23 Uzbekistan menurunkan skuad utama termasuk dua pemain Eropa, Abdukodir Khusanov dan Abbosbek Fayzullaev.

Uzbekistan pun mendominasi permainan di awal babak pertama.

Peluang pertama Uzbekistan diciptakan oleh Abbosbek Fayzullaev pada menit ke-4.

Baca Juga: Perjudian Shin Tae-yong Mainkan Fajar dan Sananta Sebagai Starter Lawan Uzbekistan, Kebugaran Fisik Dipertanyakan

Beruntung tendangan gelandang CSKA Moskow itu masih melambung di atas gawang.

Percobaan selanjutnya dilakukan Khusanov dari luar kotak penalti yang juga melambung pada menit ke-8.

Empat menit berselang tendangan keras Alisher Odilov bisa ditepis Ernando Ari Sutaryadi.

Indonesia balik mengancam lewat serangan balik pada menit ke-14.

Sayangnya akselerasi Witan Sulaeman dihentikan oleh Abdukodir Khusanov.

Uzbekistan nyaris unggul andai sepakan Ulugbek Khoshimov tidak menyamping di kiri gawang Ernando pada menit ke-18.

Pada menit ke-27, Indonesia memiliki peluang berharga usai Witan Sulaeman dijatuhkan didekat kotak penalti.

Wasit Shen Yinhao sempat memberikan tendangan bebas untuk Indonesia.

Namun setelah melalui VAR Review, wasit asal China itu justru membatalkan pelanggaran untuk Indonesia.

Baca Juga: Starting Line-up Indonesia Vs Uzbekistan, Shin Tae-yong Beri Kejutan di Lini Depan

Pada menit ke-30, Uzbekistan kembali memiliki peluang lewat tendangan Abdurauf Buriev dari luar kotak penalti yang masih mengenai mistar gawang.

Ernando Ari tampil apik dengan mengamankan bola liar di kotak penalti Indonesia pada menit ke-35.

Dua menit kemudian Ferarri berhasil melakukan blok penting di kotak penalti Indonesia.

Marselino Ferdinan terjatuh di dekat kotak penalti pada menit ke-41.

Namun wasit tak menganggap insiden tersebut sebagai pelanggaran untuk gelandang KMSK Deinze tersebut.

Selanjutnya, dua peluang Garuda Muda via lemparan ke dalam Pratama Arhan belum bisa membobol gawang Uzbekistan.

Uzbekistan kembali mengancam lewat tendangan Rakhimjonov Asadbek dari luar kotak penalti yang masih melambung pada menit ke-45+2.

Dua clearance penting dilakukan Rizky Ridho dalam durasi injury time 10 menit.

Skor imbang 0-0 menutup jalannya pertandingan babak pertama.

Susunan pemain:

Indonesia (5-2-3): 21-Ernando Ari Sutaryadi; 14-Fajar Faturrahman, 3-Muhammad Ferarri, 5-Rizky Ridho, 10-Justin Hubner, 12-Pratama Arhan; 6-Ivar Jenner, 23-Nathan Tjoe-A-On; 7-Marselino Ferdinan, 9-Ramadhan Sananta, 8-Witan Sulaeman

Pelatih: Shin Tae-yong

Uzbekistan (4-2-3-1): 1-Abduvakhid Nematov; 3-Zafarmurod Abdirakhmatov, 4-Abdukodir Khusanov, 7-Hojimat Erkinov, 9-Ulugbek Khoshimov, 14-Abbosbek Fayzullaev, 15-Umarali Rakhmonaliev, 16-Rakhimjonov Asadbek, 18-Alibek Davronov, 22-Alisher Odilov, 23-Abdurauf Buriev

Pelatih: Timur Kapadze.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : The-AFC.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.