Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Marselino Ferdinan menempuh perjalanan pendek untuk kembali ke klubnya KMSK Deinze usai membela timnas U-23 Indonesia.
Marselino Ferdinan hanya berjarak tiga jam dari markas klubnya setelah melakoni laga play-off Olimpiade 2024.
Wonderkid 19 tahun itu baru saja memperkuat Indonesia saat melawan Guinea di Paris, Prancis, Kamis (9/5/2024) siang waktu setempat.
Pada pertandingan tersebut, Garuda Muda harus mengakui keunggulan Guinea dengan skor 0-1.
Hasil itu membuat wakil Afrika memenangi tiket ke Olimpiade 2024, sedangkan Indonesia harus mengubur mimpinya.
Saat rekan satu tim di timnas U-23 harus menempuh perjalanan panjang ke Tanah Air, Marselino tetap tinggal di Eropa.
Ia masih mempunya urusan di benua biru, yaitu membela klubnya KMSK Deinze di sisa musim Liga Belgia.
Deinze saat ini berlaga di babak final play-off promosi menuju Jupiler Pro League (kasta tertinggi).
Pada leg pertama yang digelar Minggu (5/5/2024) melawan Lommel, Deinze mengantongi hasil imbang 1-1.
Baca Juga: Elkan Baggott Diamkan Surat PSSI, Dia Hanya Mau Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026?
Pada Minggu mendatang, giliran klub oranye hitam menjamu Lommel di kandang sendiri.
Tim asuhan Hans Somers menjadi favorit untuk menang lantaran memiliki posisi lebih tinggi dibanding Lommel di klasemen reguler.
Deinze finish di peringkat tiga dengan 53 poin, unggul sebiji poin dari Lommel di peringkat empat.
Sebagai catatan, Lommel merupakan klub yang dimiliki City Football Group, perusahaan yang memiliki 13 klub di seluruh dunia.
Klub terbesar yang dimiliki CFG adalah Manchester City, peraih trebbel winner dari Liga Inggris musim lalu.
Marselino seharusnya berada dalam kondisi match fitness prima untuk melakoni laga leg kedua.
Satu-satunya permasalahan adalah ia baru saja menjalani tujuh pertandingan dalam 24 hari bersama timnas U-23 Indonesia.
Dengan jeda tiga hari antara duel Indonesia vs Guinea dan Deinze vs Lommel, dalam skenario terbaik ia mungkin hanya akan masuk bangku cadangan.
Dilansir dari Google Maps, jarak Paris (venue Indonesia vs Guinea) dan Deinze hanyalah 281 km.
Dengan kereta Eurostar, jarak tersebut dapat ditempuh dengan durasi dua jam 45 menit, atau tiga jam berkendara menggunakan mobil.
Jika menang pada laga tersebut, Deinze akan melakoni dua pertandingan lagi melawan klub peringkat 14 Jupiler Pro League.
Jadwal Marselino Ferdinan
12 Mei
Deinze vs Lommel
Jika menang
19 Mei
Deinze vs klub peringkat 14 Liga Belgia (saat ini KV Kortrijk)
26 Mei
Klub peringkat 14 vs Deinze
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | maps.google.com,kmskdeinze.be |