Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Irak Boyong Dua Bomber Ganas Demi Runtuhkan Triple J di Pertahanan Timnas Indonesia

Nungki Nugroho - Rabu, 22 Mei 2024 | 15:30 WIB
Selebrasi pemain timnas Indonesia usai Jay Idzes mencetak gol ke gawang Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
PSSI.ORG
Selebrasi pemain timnas Indonesia usai Jay Idzes mencetak gol ke gawang Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

BOLANAS.COM - Timnas Irak memboyong dua penyerang tajam demi meruntuhkan trio JJJ timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Irak telah menentukan daftar 26 pemain untuk menghadapi timnas Indonesia.

Tim besutan Jesus Casas itu akan bertandang ke Jakarta pada 6 Juni mendatang.

Kedua tim bertarung dalam lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Irak sudah memastikan diri lolos usai tak terkejar di puncak klasemen Grup F.

Meski begitu, pelatih Irak Jesus Casas enggan mengalah begitu saja kepada timnas Indonesia.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Lima Pilar Kunci Irak Absen di Kualifikasi Piala Dunia

Apalagi Indonesia akan diperkuat trio bek abroad yakni Jordi Amat, Jay Idzes, dan Justin Hubner.

Seperti diketahui, Indonesia belum kebobolan semenjak diperkuat Jay Idzes.

Bek Venezia FC itu mampu mencatat cleansheet bagi Indonesia dalam dua laga terakhir lawan Vietnam.

Pertahanan Indonesia diprediksi semakin kuat dengan bergabungnya kembali Jordi Amat yang absen saat lawan Vietnam pada Maret lalu.

Untuk meruntuhkan Triple J di pertahanan Indonesia, Jesus Casas memanggil dua penyerang tertajam.

Mereka adalah Aymen Hussein dan Mohanad Ali.

Aymen merupakan top scorer Irak di Piala Asia 2023 lalu.

Ia membukukan enam gol dan hanya kalah dari bintang Qatar, Akram Afif.

Striker berusia 28 tahun itu telah membukukan 25 gol untuk timnas Irak dari 75 penampilan.

Baca Juga: Pelatih Thailand Cemas dengan Kemajuan Timnas Indonesia, Ragu Bisa Pertahankan Gelar Juara Piala AFF

Pemain timnas Iran, Aymen Hussein, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Jepang pada babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023,  Jumat (19/1/2024).
AFC
Pemain timnas Iran, Aymen Hussein, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Jepang pada babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023, Jumat (19/1/2024).

Aymen turut menyumbang satu gol ketika mengalahkan Indonesia saat fase grup Piala Asia 2023.

Penyerang berpostur 189 cm itu juga gacor di Qatar Stars League.

Ia mencatat 17 gol dari 32 laga dalam dua musim 2021/2022 dan 2022/2023.

Sementara Mohanad Ali merupakan salah satu penerus Aymen Hussein di timnas Irak.

Pertama dipanggil pada 2017, striker yang kini berusia 23 tahun itu telah mencetak 19 gol untuk Irak.

Ali juga produktif di Qatar Stars League dengan catatan sembilan gol dan dua assist dalam tiga musim terakhir.

Irak dijadwalkan berangkat ke Jakarta pada 2 Juni 2024.

Selain melawan Indonesia, Irak juga menghadapi Vietnam pada 12 Juni 2024.

Daftar pemain Irak untuk lawan Indonesia dan Vietnam:

Kiper: Jalal Hassan, Hussein Hassan, Ali Kadhim, Kumel Saadi

Bek: Rebin Sulaka, Akam Hashim, Frans Putros, Zaid Tahseen, Manaf Younis, Ahmed Yahya, Ahmed Maknzi, Hussein Ali, Mustafa Saadoon

Gelandang: Amir Al-Ammari, Osama Rashid, Safaa Hadi, Mohamed Al-Taay, Ali Jasim, Marko Farji, Bashar Resan, Louai Al-Ani, Zidane Iqbal, Ibrahim Bayesh, Youssef Amyn

Penyerang: Aymen Hussein, Mohanad Ali

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Transfermarkt.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.