Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Penyerahan piala Liga 1 2023-2024 akan dilakukan di Madura, namun Persib bertekad menyerobotnya dan merayakan di kandang lawan.
Tekad itu diisyaratkan oleh pelatih Persib, Bojan Hodak.
Final Championship Series Liga 1 memang akan berakhir di Madura pada leg kedua.
Pada leg pertama, Persib harus menjadi tuan rumah terlebih dulu.
Mereka akan menjamu Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung pada Minggu (26/5/2024).
Sedangkan leg kedua akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, pada Jumat (31/5/2024).
Artinya, pada leg kedua itu pula juara sudah ditentukan dan penyerahan piala dilakukan di Madura.
Bagi Bojan Hodak, dalam final akan lebih menguntungkan tampil di kandang pada leg kedua atau laga penentuan.
Meski begitu, ia harus menerima dan berusaha tampil maksimal dan meraih gelar juara, meski harus merayakannya di kandang lawan.
"Jika melihat catatan kami pada tahun ini, bisa dilihat kami punya prestasi lebih baik ketika bermain tandang. Jadi, tidak terlalu berpengaruh buat kami," kata Bojan Hodak.
Editor | : | Hery Prasetyo |
Sumber | : | BolaSport.com |