Link Live Streaming Timnas U-16 Indonesia Vs Filipina di Piala AFF U-16 2024, Matthew Baker Dapat Peringatan Khusus!

Nungki Nugroho - Senin, 24 Juni 2024 | 11:47 WIB
Timnas U-16 Indonesia
Muhammad Nursina/Tribunnews
Timnas U-16 Indonesia

BOLANAS.COM - Timnas U-16 Indonesia menghadapi timnas U-16 Filipina pada matchday kedua Grup A Piala AFF U-16 di Stadion Manahan, Solo, Senin (24/6/2024).

Timnas U-16 Indonesia menjalani laga kedua di ASEAN Cup U-16 2024.

Skuad Garuda Asia akan menghadapi timnas U-16 Filipina di Stadion Manahan, Solo, pukul 19.30 WIB.

Tim asuhan Nova Arianto berhasil meraih kemenangan pada pertama kontra Singapura.

Kemenangan meyakinkan 3-0 atas The Lions menjadi modal berharga untuk Indonesia.

Sedangkan Filipina akan berupaya bangkit usai ditaklukkan Laos dengan skor 3-0 pada Jumat (21/6/2024).

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia hingga Skenario Jumpa Vietnam di Piala AFF U-16 2024

Pelatih Filipina, Yuki Matsuda, mengaku sudah memantau permainan timnas U-16 Indonesia.

Peringatan dini pun diberikan Yuki terhadap sosok Matthew Baker.

Ia menyoroti peran vital Matthew Baker yang bermain sebagai bek kiri ketika menyerang.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.