Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas U-16 Indonesia memenangi peringkat tiga ASEAN Cup U-16 2024 setelah membekuk Vietnam dengan skor 6-0.
Timnas U-16 Indonesia dapat mengakhiri Piala AFF U-16 di Surakarta dengan kepala tegak.
Garuda Muda memang gagal juara, tetapi bisa menampilkan permainan yang membuat suporter jatuh cinta.
Setelah kalah 3-5 dari Australia, Indonesia harus melakoni laga tak penting perebutan tempat ketiga melawan Vietnam.
Pada Rabu (3/7/2024) sore, Garuda Muda bisa mengatasi Golden Star Warrior dengan skor 5-0.
Skor telak tersebut didapatkan Indonesia setelah 44 menit permainan yang minim intensitas.
Nova Arianto juga melakukan rotasi besar-besaran, yang berakibat pemain pelapis belum nyetel.
Namun tampaknya Vietnam berada dalam kondisi lebih buruk, sehingga menyerah setelah kebobolan pertama.
Gol pertama Indonesia terjadi pada menit ke-45 melalui finishing Zahaby Gholy. 1-0.
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | BolaNas.com |