Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Erick Thohir usai Timnas U-16 Indonesia Gagal Pertahankan Juara Piala AFF U-16

Nungki Nugroho - Kamis, 4 Juli 2024 | 16:51 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menemui awak media selepas laga timnas U-16 Indonesia vs Australia di Stadion Manahan, Solo, Senin (1/7/2024).
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menemui awak media selepas laga timnas U-16 Indonesia vs Australia di Stadion Manahan, Solo, Senin (1/7/2024).

BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberi komentar soal kegagalan timnas U-16 Indonesia mempertahankan juara bertahan Piala AFF U-16 2024.

Timnas U-16 Indonesia hanya bisa meraih peringkat ketiga pada Piala AFF U-16 2024.

Turnamen yang kini bernama ASEAN Cup U-16 itu dimenangi oleh timnas U-16 Australia.

Tim besutan Brad Maloney berhasil menang adu penalti atas Thailand pada babak final di Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/7/2024).

Sebelumnya, Australia juga menumbangkan Indonesia di semifinal dengan skor 5-3.

Meski gagal juara, Erick Thohir bangga dengan performa timnas U-16 Indonesia.

Baca Juga: ASEAN Cup U-16 2024 - Rekan Setim Matthew Baker Jadi Penentu Juara Timnas U-16 Australia

Terutama saat berebut peringkat ketiga dengan timnas U-16 Vietnam.

Skuad Garuda Asia bisa menang telak lima gol tanpa balas atas Vietnam.

"Saya bangga tim nasional U-16 menang lawan Vietnam dengan jumlah gol yang besar," kata Erick Thohir selepas laga.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.