Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Transfer Liga 1 - Musim Lalu Sempat Tunggak Gaji, PSM Tetap Akan Optimalkan Kuota 8 Pemain Asing

Nungki Nugroho - Selasa, 9 Juli 2024 | 20:34 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers setelah laga pekan pertama Liga 1 2023  di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers setelah laga pekan pertama Liga 1 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam.

BOLANAS.COM - PSM Makassar akan mengoptimalkan delapan pemain asing meski sempat dirumorkan menunggak gaji pemain pada musim lalu.

PSM Makassar telah mempersiapkan tim untuk menyambut kompetisi musim depan.

Skaud berjuluk Juku Eja sudah mulai menggelar latihan pada 2 Juli lalu.

Manajemen PSM juga tengah getol memburu pemain di bursa transfer pramusim Liga 1 2024/2025.

Baru-baru ini, PSM mengumumkan lima pemain asing sekaligus untuk musim depan.

Para pemain tersebut adalah Aloisio Soares Neto (Brasil), Victor Luiz Prestes Filho (Brasil), Latyr Fall (Senegal), Daisuke Sakai (Jepang), dan Nermin Haljeta (Slovenia).

Baca Juga: Target PSSI untuk Shin Tae-yong di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Saat ini, PSM dikabarkan sudah memiliki tujuh pemain asing yang disiapkan untuk kompetisi musim depan.

Hanya Yuran Fernandes satu-satunya pemain asing yang dipertahankan dari musim lalu.

Manajemen PSM menegaskan bakal memanfaatkan kuota delapan pemain asing yang ditetapkan PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Kabar penunggakan gaji yang terjadi pada musim lalu seolah tak menjadi penghalang bagi skuad Juku Eja.

Seperti diketahui, pelatih PSM Bernardo Tavares bahkan sampai menjual trofi penghargaannya demi bisa membantu tim.

Hal tersebut pun berimbas pada permainan PSM ketika menghadapi Persis Solo pada pekan ke-27 Liga 1 2023/2024.

PSM kalah tipis 0-1 dari Persis Solo yang bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-23.

"Namun ini bukan sekedar hanya pertandingan sepak bola."

"Para pemain ini ada dari mereka yang dua bulan sampai tiga bulan belum mendapatkan gaji mereka," kata Bernardo Tavares kala itu.

Baca Juga: Shin Tae-yong Buka Suara Lebih Pilih Perpanjang Kontrak dengan Timnas Indonesia Ketimbang Korsel

Aksi Yuran Fernandes saat laga PSM Makassar lawan Borneo FC pada pekan ke-30 Liga 1 2023/2024 di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat (29/3/2024).
INSTAGRAM.COM/BORNEOFC
Aksi Yuran Fernandes saat laga PSM Makassar lawan Borneo FC pada pekan ke-30 Liga 1 2023/2024 di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat (29/3/2024).

Kasus tersebut tak menghalangi PSM untuk tetap mengoptimalkan jumlah pemain musim depan.

PSM tetap akan menggunakan delapan pemain asing di Liga 1 2024/2025.

"Iya pakai 8 pemain asing. Saat ini dokumennya sedang diurus dan jika sudah kelar baru kita umumkan," kata Media Officer PSM, Sulaiman Abdul Karim, dikutip dari situs resmi Liga 1.

"Sepertinya masih rekrut pemain lokal, karena masih ada pemain yang trial juga. Pelatih yang paham komposisi tim," ujarnya menambahkan.

Saat ini PSM masih berburu pemain untuk memenuhi kuota tersebut.

Sesuai regulasi, nantinya hanya enam pemain asing yang boleh bermain di lapangan.

Sedangkan dua pemain lainnya harus mengantri di bangku cadangan.

Mengenai komposisi pemain lokal, manajemen PSM masih menunggu arahan dari pelatih.

Yang jelas tujuh pemain telah diamankan yaitu Abdul Rahman, Hilman Syah, Syahrul Lasinari, Rizal, Dimas Sukarno, Fahrul Aditia, dan Muhammad Arham Darmawan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Ligaindonesiabaru.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.