Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Persib Bandung bergerak taktis di bursa transfer Liga 1 untuk mengarungi tiga kompetisi pada musim 2024/25.
Bobotoh bisa optimis menatap pergerakan transfer klub kesayangannya untuk menyambut musim 2024/25.
Persib Bandung menatap musim ini dengan status juara bertahan setelah merengkuh titel Liga 1 2023/24.
Apa yang dilakukan Maung Bandung pada bursa transfer patut mendapat pujian.
Mereka tidak jor-joran mendatangkan pemain, tetapi melengkapi ruang perbaikan dengan cerdas.
Di Eropa, sebuah tim yang meraih titel liga harus melakoni tiga kompetisi (empat di Inggris) pada musim berikutnya.
Tiga kompetisi itu meliputi liga, Piala FA, dan kompetisi Eropa (plus Carabao Cup di Inggris).
Di Indonesia, Persib pun akan melakoni tiga kompetisi, walau dengan durasi lebih singkat.
Pangeran Biru akan berlaga di Liga 1 dan Liga Champions Asia 2, berikut Piala Presiden yang ajang pramusim tapi diglorifikasi.
Baca Juga: Glorifikasi Turnamen Pramusim, Bojan Hodak Ungkap Satu Lagi Salah Kaprah Piala Presiden 2024
Editor | : | Najm Ula |