Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Indonesia Vs Timor Leste - Ramalan Indra Sjafri soal Taktik Lawan: Realistis atau Ambisius?

Nungki Nugroho - Selasa, 23 Juli 2024 | 08:00 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, saat memberikan keterangan kepada media, Jumat (19/7/2024).
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, saat memberikan keterangan kepada media, Jumat (19/7/2024).

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, mempunyai pemikiran soal dua taktik yang akan diterapkan timnas U-19 Timor Leste jelang duel di ASEAN Cup U-19 2024.

Timnas U-19 Indonesia menghadapi timnas U-19 Timor Leste pada laga terakhir Grup A ASEAN Cup U-19 2024.

Laga antara Indonesia dan Timor Leste berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Selasa (23/7/2024).

Pertandingan ini disiarkan langsung SCTV dan Vidio.com mulai pukul 19.30 WIB.

Indonesia hanya butuh hasil imbang untuk melaju ke semifinal.

Tambahan satu angka cukup membuat Indonesia menjadi pemuncak klasemen akhir Grup A.

Baca Juga: Curhat Indra Sjafri Timnas U-19 Indonesia Nyaris Tak Berkutik Lawan Parkir Bus Kamboja

Untuk itu, Indra Sjafri tak ingin tergesa-gesa dalam menentukan taktik untuk lawan Timor Leste.

Ia sudah punya dua ramalan terkait taktik yang kemungkinan diterapkan tim Timor Leste.

Tim asuhan Eduardo Pereira itu disebut punya opsi realistis dengan bermain bertahan atau ambisius karena butuh kemenangan.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.