Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pedro Dias tak mempunyai riwayat mentereng seperti Ondrej Kudela, ia diprediksi hanya menjadi pemain cadangan.
Persija Jakarta bisa dibilang memiliki stok berlebih di sektor bek tengah.
Di Piala Presiden 2024, Macan Kemayoran sanggup menembus semifinal, tetapi mengakhiri turnamen dengan tiga kekalahan beruntun.
Salah satu hal yang paling disorot yaitu minimnya kedalaman skuad, terlihat dari jumlah pemain asing yang hanya enam.
Pada laga terakhir melawan Persis Solo, hanya ada Gustavo Almeida dan Maciej Gajos sebagai pemain asing di lapangan saat peluit akhir.
Manajemen Persija merespons dengan memperkenalkan pemain asing baru sekembalinya tim di Jakarta.
Pemain asing tersebut yaitu Pedro Dias, sosok berposisi bek tengah asal Brasil.
Melihat riwayat bermain Pedro Dias, rasanya dirinya tak akan langsung menembus jajaran starter.
Dias menganggur sejak dilepas klub Singapura Tanjong Pagar selepas musim 2023.
Baca Juga: Liga 1 2024/25 Masih Ada Larangan Suporter Away, Erick Thohir Janjikan Musim Depan Dicabut
Editor | : | Najm Ula |
Sumber | : | BolaSport.com,Transfermarkt.co.id |