Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lingkaran Pemain Arema FC dan Dewa United, Julian Guevara Dipastikan Sembuh dari Cedera Mengerikan

Najm Ula - Selasa, 13 Agustus 2024 | 13:52 WIB
Pemain Dewa United dan Arema FC melindungi Julian Guevara yang mendapat perawatan di pekan pertama Liga 1 2024/25.
VIDIO.COM
Pemain Dewa United dan Arema FC melindungi Julian Guevara yang mendapat perawatan di pekan pertama Liga 1 2024/25.

BOLANAS.COM - Julian Guevara dipastikan pulih dari cedera kepala yang didapat dari laga Arema FC vs Dewa United, sempat ada aksi terpuji kedua tim.

Kompetisi Liga 1 2024/25 menunjukkan gestur berkelas dari para pemain Arema FC dan Dewa United.

Dua tim tersebut bertemu pada pekan pembuka Liga 1 2024/25, Senin (12/8/2024) sore di Stadion Soeprijadi, Blitar.

Hasil 0-0 dari duel tersebut merupakan satu-satunya pertandingan dengan skor tanpa gol di pekan pertama.

Meski tak ada gol, tetap ada pembicaraan penting mengenai Julian Guevara yang cedera kepala.

Gelandang asal Kolombia itu mengalami benturan keras dengan rekan setimnya, Thales Lira.

Benturan tersebut terjadi saat Guevara dan Thales tidak menyadari sedang menggapai bola yang sama dengan kepala.

Alhasil, dua pemain segera tergeletak, dengan Thales bisa bangun cepat, sementara Guevara membutuhkan waktu lebih lama.

Saat tim medis sedang melakukan pertolongan pertama, para pemain kedua tim langsung membentuk lingkaran.

Baca Juga: Rumput GBK Langganan Di-Bully, PSSI Jelaskan Kondisi Lapangan untuk Laga Indonesia Vs Australia

Aksi tersebut dilakukan untuk memberi fokus penuh pada tim medis, sekaligus menghindarkan Guevara dari sorotan tak perlu.

Lingkaran penyelamat itu pertama kali populer pada Euro 2020 saat gelandang Denmark Christian Eriksen mengalami serangan jantung.

Di Indonesia, lingkaran itu pertama kali "dibawa" Jay Idzes di timnas Indonesia.

Bek Venezia itu meminta pemain Indonesia dan Filipina membentuk lingkaran saat seorang pemain tergeletak dalam duel Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni lalu.

Kembali ke Guevara, pelatih Singo Edan Joel Cornelli memastikan anak asuhnya sudah pulih.

"Jadi ada masalah sedikit, Julian itu pemain baik dan telah bermain bagus," tutur Cornelli usai pertandingan.

Julian merupakan pemain yang membela Arema sejak berkubang di zona degradasi musim lalu. 

Musim ini, ia menjadi bagian penting klub Malang saat menjuarai Piala Presiden 2024. 

"Jadi semua pemain tadi panik, pas Julian jatuh kaget semua."

Baca Juga: Jika Blackpool Enggan Mainkan Elkan Baggott, Ipswich Town Bisa Bawa Bek Indonesia Naik Lagi ke Premier League

"Jadi (sekarang) dia sudah sadar, kondisi sudah membaik, tim dokter sudah kasih kabar, mungkin minggu ini siap latihan lagi."

Arema FC selanjutnya akan menjamu Borneo FC pada pekan kedua, Sabtu mendatang.

Itu merupakan duel ulangan final Piala Presiden 2024 pekan lalu, saat Lucas Frigeri menjadi pahlawan pada babak adu penalti.

Baca Juga: Indra Sjafri Abaikan Pieter Huistra, Timnas U-20 Indonesia Gelar TC Jangka Panjang Lagi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najm Ula
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.