Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Pekan Keempat Liga 1 2024/2025: PSS Masih Minus Dua, Borneo Pemegang Takhta

Nungki Nugroho - Minggu, 15 September 2024 | 00:05 WIB
Starting line-up PSS Sleman pada pekan pertama Liga 1 2024/2025.
PSS SLEMAN
Starting line-up PSS Sleman pada pekan pertama Liga 1 2024/2025.

BOLANAS.COM - PSS Sleman masih mengantongi poin minus dua, sementara PSM Makassar memegang takhta pada klasemen sementara Liga 1 2024/2025.

PSS Sleman akhirnya mendapat poin pertama pada gelaran Liga 1 2024/2025.

Tim berjuluk Elang Jawa itu meraih satu poin berkat hasil imbang lawan Borneo FC.

Bermain di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/9/2024), PSS hanya bisa bermain 1-1 lawan 10 pemain Pesut Etam.

Bahkan, satu-satunya gol PSS tercipta berkat gol bunuh diri pemain bertahan Borneo Christophe Nduwarugira.

Uniknya, belum ada satu pun pemain PSS yang mencetak gol hingga pekan keempat Liga 1.

Baca Juga: Tiga Striker Lokal Dipoles Pelatih Khusus Korea, Hanya Ramadhan Sananta yang Berhasil Nyekor di Liga 1

Laskar Sembada juga masih mengantongi poin minus dua di juru kunci klasemen.

Pelatih PSS, Wagner Lopes, mengaku belum puas dengan penampilan anak asuhnya.

Lini serang menjadi sektor paling disorot oleh mantan striker timnas Jepang tersebut.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.