Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Balik ke Persipura usai Kasus Indisipliner, Legenda Timnas Indonesia Langsung Disanksi Dua Laga

Nungki Nugroho - Minggu, 15 September 2024 | 18:50 WIB
  Ekspresi kecewa striker timnas Indonesia, Boaz Solossa, setelah gagal  mencetak gol ke gawang timn
japrit
Ekspresi kecewa striker timnas Indonesia, Boaz Solossa, setelah gagal mencetak gol ke gawang timn

BOLANAS.COM - Legenda timnas Indonesia, Boaz Solossa, langsung terkena sanksi dua laga usai memutuskan balik ke Persipura Jayapura.

Boaz Solossa mendapat sanksi tegas akibat ulahnya bersama Persipura Jayapura.

Boci, sapaan akrabnya, terlibat insiden pada akhir laga Persipura Vs RANS Nusantara FC di Stadion Untung Suropati, Pasuruan, Minggu (8/9/2024).

Pada laga tersebut, Persipura menelan kekalahan 0-1 dari tim tuan rumah.

Gol tunggal tim The Phoenix dicetak oleh Ismael Salim Dunga pada menit ke-37.

Pertandingan memanas ketika memasuki menit akhir babak kedua.

Baca Juga: Marah Besar, Respon Erick Thohir soal Pemukulan Wasit di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Boaz yang baru masuk pada babak kedua ikut terlibat dalam pertikaian dengan perangkat pertandingan.

Dalam video yang beredar, Boaz kedapatan memukul panitia pelaksana di tepi lapangan.

Pada Minggu (15/9/2024), Komite Disiplin PSSI merilis hasil sidang termasuk kasus Boaz Solossa.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.