Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Dua kutukan PSM Makassar berlanjut usai imbang lawan PSIS Semarang pada pekan keenam Liga 1 2024/2025 di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat (20/9/2024).
PSM Makassar kembali gagal meraih poin penuh pada laga kandang kontra Mahesa Jenar.
Skuad asuhan Bernardo Tavares dipaksa bermain imbang 0-0 oleh PSIS pada pekan keenam Liga 1.
PSM sebenarnya bermain begitu dominan dengan mengandalkan Nermin Heljeta sebagai ujung tombak pada babak pertama.
Peluang pertama PSM tercipta lewat pemain muda, Ricky Pratama, pada menit ke-7.
Namun sepakan Ricky masih bisa diblok pemain bertahan PSIS.
Baca Juga: Gacor Bersama PSS Sleman, Hokky Caraka Akui Dapat Masukan Khusus dari Asisten Pelatih Shin Tae-yong
Berikutnya ancaman dari Tito Okello yang belum menemui sasaran.
PSIS yang mengandalkan serangan balik nyaris unggul andai peluang Gali Freitas tak digagalkan Hilmansyah pada menit ke-22.
Dua kesempatan beruntun Juku Eja via Latyr Fall dan Ananda Raehan juga belum membuahkan gol.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | BolaNas.com |