Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Timnas U-20 Indonesia Vs Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Nungki Nugroho - Rabu, 25 September 2024 | 06:00 WIB
Skuad timnas U-20 Indonesia berfoto bersama sebelum pertandingan melawan timnas U-19 Korea Selatan, Minggu (1/9/2024).
TWITTER/@TIMNASINDONESIA
Skuad timnas U-20 Indonesia berfoto bersama sebelum pertandingan melawan timnas U-19 Korea Selatan, Minggu (1/9/2024).

BOLANAS.COM - Timnas U-20 Indonesia menghadapi Maladewa pada laga pertama Grup C Kualifikasi Piala Asia U-20 pada Rabu (25/9/2024).

Pertandingan pembuka timnas U-20 Indonesia ini diprediksi akan berjalan mudah.

Secara kualitas memang Maladewa jauh berada di bawah Indonesia.

Dari ranking FIFA untuk tim senior, Indonesia jelas diunggulkan ketimbang Maladewa.

Timnas Indonesia saat ini berada di peringkat ke-129 FIFA.

Sedangkan Maladewa menempati peringkat ke-163 di bawah Singapura.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 - Lawan Perdana Timnas U-20 Indonesia Terpaksa Bongkar Pasang Skuad karena Harus Sekolah

Pelatih Maladewa, Ahmed Shakir, mengakui jika laga ini menjadi tantangan berat bagi timnya.

Apalagi ia sempat melakukan bongkar pasang pemain karena harus mengikuti ujian sekolah.

"Kami harus mengganti 10 pemain, karena sebagian dari mereka masih pelajar," kata Shakir.

"Jadi mereka harus sekolah karena harus ujian nasional,"

"Saya terpaksa mengganti beberapa pemain saya. Itu tantangan berat buat saya," jelasnya.

Sementara itu, timnas U-20 Indonesia optimistis bisa meraih kemenangan atas Maladewa.

"Persiapan semakin baik hingga saat ini dan siap mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang dimulai melawan Maladewa," kata pelatih timnas U-20, Indra Sjafri.

"Mudah-mudahan kita bisa lolos ke Piala Asia U-20 2025 di China nanti," ujarnya menambahkan.

Indra Sjafri hanya menyertakan satu pemain keturunan dalam skuad timnas U-20 yakni Jens Raven.

Baca Juga: Dua Rekor Penting Warnai Derbi Kalimantan Barito Putera Vs Borneo FC Berakhir Imbang

Pemain Timnas U-19 Indonesia Welber Jardim sedang melakukan tenda keras mengarah ke gawang Kamboja U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (20/7/2024)
TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Pemain Timnas U-19 Indonesia Welber Jardim sedang melakukan tenda keras mengarah ke gawang Kamboja U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (20/7/2024)

Welber Jardim dikabarkan tak bisa memenuhi panggilan karena membela klubnya Sao Paulo FC.

Selain Welber, timnas U-20 juga kehilangan dua gelandang lain yakni Kafiatur Rizky dan Ji Da Bin.

Indra Sjafri tak ingin pemainnya meremehkan lawan meski secara kekuatan masih di bawah Indonesia.

"Kita akan selesaikan satu per satu game, jadi kami fokus dulu karena pertandingan pertama lawan Maladewa yang kedua lawan Timor Leste, dan terakhir Yemen."

"Kami menganggap semua tim yang hadir di sini akan merespons dengan baik dan tidak pernah menganggap tim-tim tiga ini, mana lebih baik, mana kurang. semua tim yang hadir di sini baik, apalagi ini Kualifikasi Piala Asia," tutur Indra Sjafri.

Laga Indonesia Vs Maladewa digelar di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.

Laga Indonesia Vs Maladewa digelar di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.

Pertandingan ini disiarkan langsung Indosiar pada pukul 19.30 WIB.

Sebelum ini digelar laga antara Yaman melawan Timor Leste pada pukul 15.00 WIB.

Berikut link live streaming Indonesia Vs Maladewa: LINK

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.