Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Badai Cedera di Klub Bakrie, Mampukah Marselino Ferdinan Tembus Skuad Oxford United di Liga Inggris?

Najm Ula - Kamis, 26 September 2024 | 18:15 WIB
Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan akhirnya resmi bergabung dengan Oxford United.
OXFORD UNITED
Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan akhirnya resmi bergabung dengan Oxford United.

BOLANAS.COM - Marselino Ferdinan belum menembus skuad utama Oxford United di kasta dua Liga Inggris, tim asuhan Des Buckingham sedang dilanda badai cedera.

Marselino Ferdinan tak kunjung muncul di skuad Oxford United sejak bergabung pada bursa transfer lalu.

Pemain 20 tahun itu bergabung pada 20 Agustus, saat kompetisi Liga Inggris sudah dimulai beberapa pekan.

Akibatnya, ia mengalami ketertinggalan dalam hal kebugaran dan pemahaman taktik dibanding rekan setim.

Dalam berbagai pernyataan pelatih dan pihak klub, Marselino terlihat tidak diproyeksikan langsung bermain di tim utama.

Oxford saat ini sudah melangsungkan enam pertandingan Divisi Championship dan dua pertandingan Carabao Cup.

Marselino hanya berada di klub dalam lima pertandingan terakhirnya.

Dalam lima laga tersebut, pelatih Des Buckingham tak pernah membawa wonderkid Indonesia itu dalam skuad pertandingan.

Situasi itu patut dimaklumi, karena Marselino datang dari negara dengan level kompetisi jauh lebih rendah.

Baca Juga: Tumpulnya Timnas U-20 Indonesia di Babak Pertama Tunjukkan Indra Sjafri Perlu Lebih Cerdas di Level Asia

Ia dibesarkan Persebaya di Liga 1, untuk bergabung KMSK Deinze di kasta dua Liga Belgia selama 1,5 musim.

Peluang Marselino di Oxford pada musim ini tampak bergantung pada performanya di sesi latihan dan ke(tidak)tersediaan pemain lain.

Untuk faktor kedua itu, pelatih Buckingham sedang tak bisa memainkan beberapa pemain karena cedera.

"The U's tidak akan diperkuat paling sedikit enam pertandingan untuk partai kandang melawan Burnley," tulis Oxford Mail.

Marselino yang berada di urutan belakang posisi gelandang dan winger mendapat secercah harapan.

"Saat ini, kami punya Shemmy, yang cedera pada beberapa pertandingan, dia akan absen paling cepat empat pekan," terang Buckingham.

"Lalu ada Joe Bennett, dan Joe kami harapkan kembali pada Januari."

"Matt Philips harus keluar, kami masih menunggu kapan perkiraan dia cedera."

"Cam kami ekspektasikan selama enam pekan."

Baca Juga: Performa Mees Hilgers di Old Trafford Bisa Berdampak Tamatnya Jordi Amat di Timnas Indonesia

"Josh harus keluar pada akhir pekan karena cedera groin."

Selain itu, juga ada Will Goodwin yang masih akan absen selama dua pekan.

Dengan daftar cedera sepanjang itu, menjadi peluang bagi para pemain cadangan untuk unjuk gigi.

Mampukah Marselino memanfaatkan kesempatan dalam kesempitan?

Baca Juga: Tumpulnya Timnas U-20 Indonesia di Babak Pertama Tunjukkan Indra Sjafri Perlu Lebih Cerdas di Level Asia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najm Ula
Sumber : oxfordmail.co.uk
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.