Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skor Identik Lawan Timor Leste, Indra Sjafri Pede Timnas U-20 Indonesia Kalahkan Yaman meski Hanya Butuh Imbang

Nungki Nugroho - Sabtu, 28 September 2024 | 16:30 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024).

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, percaya diri timnya bisa mengatasi perlawanan Yaman pada laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Timnas U-20 Indonesia di ambang lolos ke Piala Asia U-20 2025.

Skuad asuhan Indra Sjafri berhasil menyapu bersih dua laga awal dengan kemenangan.

Indonesia menaklukkan Maladewa empat gol tanpa balas pada laga perdana, Rabu (25/9/2024).

Pada laga kedua, tim Merah Putih kembali menang 3-1 atas Timor Leste di Stadion Madya, Jakarta.

Hasil tersebut identik dengan kemenangan 3-1 Yaman atas Timor Leste pada laga pertama.

Baca Juga: Tidak Maniak Naturalisasi, Shin Tae-yong Tegaskan Tetap Gerilya Cari Pemain Liga 1 untuk Timnas Indonesia

Indra Sjafri menilai anak asuhnya masih belum optimal saat lawan Timor Leste.

Itu yang menyebabkan kemenangan lawan Timor Leste tidak sebesar ketika ASEAN Cup U-19 2024 lalu.

Kadek Arel dkk bisa menang besa 6-2 atas Timor Leste saat fase grup di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, ada 23 Juli 2024.

"Yang membedakan saat melawan Timor Leste di ASEAN Cup U-19 2024 dengan sekarang adalah babak kedua," kata Indra Sjafri.

"Pada saat itu di Surabaya, kami bermain bagus di babak kedua."

"Tetapi untuk sekarang kami banyak peluang di babak kedua, cuma finishingnya tak banyak gol," ucapnya menambahkan.

Pergantian di babak kedua disebut tidak begitu optimal bagi timnas U-20.

"Pada babak kedua kami melakukan beberapa pergantian pemain dengan melakukan rotasi formasi 3-5-2."

"Bahkan, mereka (Timor Leste) bisa mencetak satu gol."

"Tetapi saya tetap memberikan apresiasi kepada semua pemain," jeas Indra Sjafri.

Baca Juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini, Persib Tantang Madura United yang Haus Kemenangan

Esam Abdulatef Radman (kiri) sedang merayakan gol timnas U-20 Yaman yang dicetak oleh Abdulaziz Awadh Masnom (kanan) dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Esam Abdulatef Radman (kiri) sedang merayakan gol timnas U-20 Yaman yang dicetak oleh Abdulaziz Awadh Masnom (kanan) dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024).

Kemenangan atas Timor Leste menjadi modal bagus untuk menghadapi Yaman.

Skor yang identik bisa menjadi tolak ukur kekuatan yang berimbang antara kedua tim.

Meski hanya butuh hasil imbang untuk jadi juara grup, Indra Sjafri tetap memasang target menang lawan Yaman.

"Kami menyisakan satu laga lagi melawan Yaman," kata Indra Sjafri.

"Saya tahu kedua tim ini membutuhkan kemenangan demi mendapatkan tiket ke Piala Asia U-20 2025."

"Kami harus fokus ke pertandingan ketiga dan melupakan dua pertandingan ini," tutur Indra Sjafri.

Indonesia saat ini masih menghuni puncak klasemen lantaran unggul produktivitas gol dari Yaman

Laga penentuan antara Indonesia dan Yaman berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, pada Minggu (29/9/2024).

Berikut klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025:

Pos Tim Main M S K GM GK SG Poin
1 Indonesia (H) 2 2 0 0 7 1 +6 6
2 Yemen 2 2 0 0 6 1 +5 6
3 East Timor (gugur) 2 0 0 2 2 6 −4 0
4 Maldives (gugur) 2 0 0 2 0 7 −7 0

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.