Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Khilaf dengan Statistik Liga 1, Kiper Fenomenal Luput dari Panggilan Timnas Indonesia

Nungki Nugroho - Kamis, 3 Oktober 2024 | 18:15 WIB
(Dari kiri ke kanan) Sejumlah pemain timnas Indonesia yakni Dimas Drajad, Hokky Caraka, Sandy Walsh, Saddil Ramdani, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Nadeo Argawinata, dan Asnawi Mangkualam Bahar.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
(Dari kiri ke kanan) Sejumlah pemain timnas Indonesia yakni Dimas Drajad, Hokky Caraka, Sandy Walsh, Saddil Ramdani, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Nadeo Argawinata, dan Asnawi Mangkualam Bahar.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, khilaf dengan statistik kiper lokal di Liga 1 yang luput dari panggilan jelang lawan Bahrain dan China.

Shin Tae-yong sebelumnya mengumbar janji bakal memanfaatkan pemain lokal meski marak naturalisasi.

Pelatih asal Korea Selatan itu mengaku bakal memantau terus penampilan pemain-pemain lokal di Liga 1.

Hal tersebut disampaikan STY untuk menanggapi kritikan banyaknya pemain naturalisasi di timnas Indonesia.

"Pastinya saya memantau terus Liga 1," kata Shin Tae-yong.

"Dan jika ada pemain baru yang bagus, pintu timnas selalu terbuka."

Baca Juga: Skenario Terburuk Timnas Indonesia Tanpa Maarten Paes Lawan Bahrain dan China, STY Terpaksa Mainkan Kiper Bermasalah

"Yang penting pemain bisa menunjukkan perkembangan yang baik," ucapnya menambahkan.

Namun, Shin Tae-yong masih khilaf dalam penunjukan kiper untuk skuad Garuda.

Pelatih berusia 53 tahun itu lebih memilih kiper yang sudah sering dipanggil ke timnas ketimbang performa apik di Liga 1.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Ligaindonesiabaru.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.