Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Persib Bandung menjalani perjalanan sulit di Asia karena tak mendapat bantuan pengubahan jadwal dari PSSI.
Kompetisi Asia adalah tempat untuk mengukut kualitas sepak bola Indonesia, dan Persib Bandung berada di posisi terburuk.
Pangeran Biru merupakan juara Liga 1 2023/24 yang mewakili Indonesia di AFC Champions League 2.
Berlaga di kompetisi kasta kedua Asia (setara UEFA Europa League), Beckham Putra dkk nyatanya belum bisa bersaing.
Dalam dua pertandingan, Persib selalu kalah dengan skor 0-1 dan kini menghuni dasar klasemen.
Pada laga pertama, Kamis (19/9/2024), Port FC bisa mencuri kemenangan di Stadion Si Jalak Harupat.
Satu-satunya gol dicetak Willen pada menit akhir saat pemain mencapai titik terendah kelelahan.
Pada laga kedua, Kamis (3/10/2024) malam tadi, giliran Zhejiang FC membungkam Victor Igbonefo dkk.
Persib harus kebobolan gara-gara blunder bek naturalisasi berusia 39 tahun itu.
Baca Juga: K-League Musim 2024 Berakhir, Pratama Arhan Bela Timnas Indonesia dan Tak Akan Pernah Balik Korea?
Editor | : | Najm Ula |
Sumber | : | Kompas.com |