Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Gonta-ganti Pelatih saat Shin Tae-yong Awet di Indonesia, FAM Klaim Banyak Pelamar

Najm Ula - Senin, 7 Oktober 2024 | 17:30 WIB
Kim Pan-gon mengumumkan pengunduran dirinya sebagai pelatih Timnas Malaysia pada 16 Juli 2024.
FAM.ORG.MY
Kim Pan-gon mengumumkan pengunduran dirinya sebagai pelatih Timnas Malaysia pada 16 Juli 2024.

BOLANAS.COM - Timnas Malaysia sedang mencari pelatih baru, Shin Tae-yong awet bersama timnas Indonesia hingga 2027.

Timnas Malaysia tidak punya stabilitas di sektor kepelatihan seperti yang dialami Indonesia.

Di Indonesia, PSSI menemukan sosok yang tepat dalam diri pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong pertama kali melatih tim Garuda pada Januari 2020, dan masih bertahan hingga sekarang.

Berbagai prestasi di Piala Asia 2023 hingga Kualifikasi Piala Dunia 2026 bahkan membuatnya mendapat kontrak baru.

PSSI telah mengganjar Coach Shin dengan kontrak hingga 2027, yang berarti potensi durasi delapan tahun!

Pada saat bersamaan, Malaysia tidak merasakan kelanggengan yang sama.

Saat Shin tiba di Indonesia, FAM masih mempercayai pelatih lokal Tan Cheng Hoe.

Namun Tan Cheng Hoe mundur selepas kegagalan di Piala AFF 2022, dan FAM berniat meniru Indonesia.

Baca Juga: Gonjang-ganjing Justin Hubner di Wolverhampton, Suporter MInta Pecat Pelatih yang Bikin Klub Jadi Juru Kunci

Editor : Najm Ula
Sumber : makanbola.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.