Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Turun dari Empat Besar Jelang Lawan Bahrain

Nungki Nugroho - Kamis, 10 Oktober 2024 | 20:00 WIB
Suasana duel Australia vs China dalam lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
AFC
Suasana duel Australia vs China dalam lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia turun dari empat besar klasemen sementara Grup C menjelang lawan Bahrain pada matchday ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia harus turun ke urutan kelima klasemen sementara Grup C.

Indonesia sebelumnya berada di peringkat keempat dengan dua poin.

Skuad Garuda meraih hasil imbang lawan Arab Saudi dan Australia.

Namun, Indonesia harus digeser oleh Australia yang baru saja menaklukkan China.

Skuad Negeri Kangguru menang 3-1 atas China di Stadion Adelaide Oval, Australia, Kamis (10/10/2024).

Sempat tertinggal oleh gol Xie Wenneng pada menit ke-20.

Baca Juga: Hasil Australia Vs China - Menang Comeback, Negeri Kangguru Lempar Indonesia dari Empat Besar Grup C

Australia membalas tiga gol lewat Lewis Miller (45+2'), Craig Goodwin (53'), dan Nishan Velupillay (90+2').

Hasil tersebut membuat Australia yang sebelumnya berada di peringkat kelima naik ke urutan kedua klasemen.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.