Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Rizky Ridho sempat dikaitkan dengan kepindahan ke Persebaya Surabaya, ia kini didorong bermain di luar negeri.
Penampilan gacor Rizky Ridho bersama timnas Indonesia membuat pangsa pasarnya berpindah menjadi klub-klub asing.
Bek Persija Jakarta itu membuktikan diri bisa bersaing dengan jebolan Eropa di skuad timnas Indonesia.
Dalam tiga laga terakhir, Ridho selalu menjadi satu-satunya bek Liga 1 di tengah gempuran pemain naturalisasi.
Saat melawan Arab Saudi, pemain 23 tahun itu mendampingi Jay Idzes dan Calvin Verdonk dalam formasi tiga bek.
Lanjut menghadapi Australia, ia menemani Idzes dan Justin Hubner yang kembali dari hukuman.
Terakhir kala berjumpa Bahrain, Shin Tae-yong sebenarnya mencadangkan Ridho.
Namun saat Jordi Amat tak kuat bermain usai 45 menit, Ridho menjadi bek yang dipilih mendampingi Idzes dan Mees Hilgers.
Dengan hasil imbang dari tiga laga itu, bisa dikatakan Ridho sudah bisa bersaing di level elite Asia.
Hal itu membuat sejumlah pihak mendorong Ridho untuk mengetes diri lebih jauh di kompetisi luar negeri.
Nama teranyar yang mengakui talenta Ridho adalah Kevin Diks, bek langganan Liga Champions Eropa yang hendak dinaturalisasi PSSI.
Dengan semua situasi positif di atas, Ridho selama ini nyaris tak pernah dikaitkan dengan klub luar negeri.
Ia sejauh ini sudah memperkuat dua tim di Liga 1, yaitu Persebaya Surabaya dan kini Persija.
Pada bursa transfer awal musim ini, Ridho justru dikaitkan dengan rumor kembali ke Bajul Ijo, bukan ke luar negeri.
"Yang pasti Rizky Ridho itu mantan pemain Persebaya, itu saja," ujar direktur operasional Persebaya Candra Wahyudi.
"Apakah dia akan balik? Ya kita lihat saja," ucap Candra.
Hingga bursa transfer ditutup, Ridho tetap bertahan bersama Macan Kemayoran.
Melansir Transfermarkt, kontrak Ridho di Persija baru akan berakhir pada 30 Juni 2026.
Baca Juga: Persib Vs Persebaya, Dua Calon Juara Terancam Tergembosi Akibat Jadwal Timnas Indonesia
Artinya, klub Indonesia maupun asing harus menebus Ridho dengan harga yang diinginkan Persija hingga tanggal tersebut tiba.
Jangan sampai talenta sebesar Ridho hanya berkutat di klub-klub lokal saja.
Pihak klub harus kooperatif apabila terdapat klub luar negeri berminat, dan sang pemains semestinya punya jiwa petualang untuk berkarier di luar negeri.
Editor | : | Najm Ula |
Sumber | : | tribunnews |