Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia menghadapi China pada matchday keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Indonesia sedang memburu kemenangan perdana pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sebelumnya, skuad Garuda tiga kali bermain imbang lawan Arab Saudi, Australia, dan Bahrain.
Pertandingan antara Indonesia dan China berlangsung di Stadion Qingdao Youth Football pada Selasa (15/10/2024).
Laga ini disiarkan langsung oleh RCTI pada pukul 19.00 WIB.
Skuad Garuda telah berada di Tiongkok sejak Sabtu (12/10/2024).
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyebut dua pemain dalam kondisi cedera saat tiba di China.
Mereka adalah Sandy Walsh dan Jordi Amat.
Keduanya memang menjadi starter ketika Indonesia melawan Bahrain pada Kamis (10/10/2024).
"Selain Jordi Amat dan Sandy Walsh yang mengalami cedera ringan, semuanya baik-baik saja."
"Kita hanya perlu beradaptasi dengan waktu dan cuaca. Karena cuacanya berbeda dengan yang sebelumnya," jelas Shin Tae-yong.
Bahkan kabar terbaru Jordi Amat sudah dipulangkan dari China karena cedera tak kunjung pulih.
Hal ini disampaikan oleh Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji.
"Perlu saya sampaikan kalau seluruh pemain kondisinya bugar dan baik ya, kecuali Jordi Amat," kata Sumardji.
"Jordi mengalami cedera dari pertandingan kemarin lawan Bahrain," ucapnya menambahkan.
Baca Juga: Hanya Ada 2 Gelandang dan 2 Penyerang, PSSI Terlalu Banyak Naturalisasi Pemain Berposisi Bek
"Dan kemungkinan hari ini ia akan kembali ke klub dikarenakan untuk proses penyembuhan supaya cepat," jelas Sumardji.
PSSI telah berkoordinasi dengan Johor Darul Takzim untuk pemulihan cedera bek naturalisasi timnas tersebut.
"Saya sudah koordinasi dengan klubnya agar supaya Jordi dibantu untuk MRI dan lain sebagainya."
"Karena kan memang kondisinya kita tanya dokter tim tidak memungkinkan untuk melanjutkan latihan,"
"Maka diputuskan tadi, Jordi akan kembali ke klub," tutur Sumardji.
Dengan begitu, Jordi dipastikan absen ketika Indonesia melawan China.
Praktis STY mempunyai 26 pemain yang bisa dimainkan lawan China.
Tiga diantaranya akan dicoret dari daftar susunan pemain.
Sementara itu, posisi Jordi Amat kemungkinan ditempati oleh Rizky Ridho yang dimainkan sebagai pengganti saat lawan Bahrain.
Sandy Walsh yang sempat mengalami cedera kemungkinan juga digantikan Eliano Reijnders.
Berikut prediksi susunan pemain Indonesia Vs China:
Kiper: Maarten Paes
Pemain Bertahan: Eliano Reijnders, Rizky Ridho, Jay Idzes, Mees Hilgers, Calvin Verdonk
Pemain Tengah: Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On
Pemain Depan: Malik Risaldi, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | BolaSport.com |