Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Bek Kiri Buangan Timnas Cetak Gol Fantastis, Persib Beri Kekalahan Perdana Persebaya

Najm Ula - Jumat, 18 Oktober 2024 | 17:27 WIB
Edo Febriansah mencetak gol dalam kemenangan 2-0 Persib Bandung atas Persebaya Surabaya, Jumat (18/10/2024) malam.
INSTAGRAM PERSIB BANDUNG
Edo Febriansah mencetak gol dalam kemenangan 2-0 Persib Bandung atas Persebaya Surabaya, Jumat (18/10/2024) malam.

BOLANAS.COM - Persib Bandung memberi kekalahan perdana buat Persebaya Surabaya di Liga 1 2024/25 berkat aksi Edo Febriansah dan Ciro Alves.

Persib Bandung membungkam Persebaya Surabaya dengan skor 2-0 pada pekan kedelapan Liga 1 2024/25, Jumat (18/10/2024).

Ini merupakan big match setelah jeda internasional, dengan Persib menghuni peringkat empat dan Persebaya di pucuk.

Terdapat tiga pemain timnas Indonesia yang tersedia untuk laga ini, tetapi hanya satu yang bermain sejak awal.

Kurang dari 72 jam setelah duel China vs Indonesia, Malik Risaldi langsung menjadi starter untuk Bajul Ijo.

Sebaliknya, Ernando Ari diparkir di bench, untuk pertandingan kedua beruntun di level klub.

Adapun Dimas Drajad di kubu Persib baru dimasukkan pada babak kedua.

Untuk ukuran pertandingan besar yang digelar dengan persiapan dua minggu, laga ini terasa hambar.

Kedua pelatih menginstruksikan gaya pragmatis, sehingga kedua tim bermain saling menunggu.

Baca Juga: Fix! Ernando Ari Bukan Lagi Kiper Utama Persebaya, Paul Munster Pilih Andhika Ramadani Lawan Persib

Editor : Najm Ula
Sumber : ligaindonesiabaru.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.