Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Mailson Lima, Justru David Da Silva Berpeluang Dicoret Persib pada Bursa Transfer Januari

Najm Ula - Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:00 WIB
Pemain Persib Bandung, David Da Silva, mendapatkan gelar Top Score Liga 1 2023 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain Persib Bandung, David Da Silva, mendapatkan gelar Top Score Liga 1 2023 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024).

BOLANAS.COM - David Da Silva belum tentu masih membela Persib Bandung di sisa musim Liga 1, ia minim kontribusi akibat cedera.

David Da Silva kesulitan mengulang performa gacornya saat membawa Persib Bandung menjuarai Liga 1 2023/24.

Musim lalu, striker Brasil itu menjadi mesin gol Persib dengan torehan 30 gol dalam 34 pertandingan!

Sayangnya, faktor usia tampak memakan dua kaki Da Silva yang bulan depan berusia 35 tahun.

Musim ini, Da Silva baru bermain dalam empat pertandingan, dua di antaranya kurang dari 15 menit, dan hanya sekali bermain penuh.

Ia pertama kali mengalami cedera pada laga pekan kedua melawan Dewa United.

Sempat sembuh menjelang jeda internasional Oktober, ia harus menepi lagi saat Persib menaklukkan Persebaya pada Jumat lalu.

Jika kondisi ini terus berkepanjangan, Maung Bandung terancam dirugikan lantaran tak mempunyai striker asing yang bisa diandalkan.

Penyerang yang diplot sebagai pelapis, Mailson Lima, tak kunjung menampilkan level yang diharapkan.

Baca Juga: Liga Inggris - Marselino Ferdinan 'Camat' Saja Belum, Nathan Tjoe-A-On Apes Gabung Tim Termandul

Ia memang sudah bermain dalam sembilan laga musim ini, tetapi tak pernah membayarnya dengan asis atau gol.

Sebagian besar Bobotoh di media sosial sudah mengharapkan Lima agar dicoret pada bursa transfer tengah musim.

Melihat kondisi Da Silva yang cedera panjang dan Lima yang underperform terus-terusan, Persib boleh jadi perlu merekrut dua striker asing baru sekaligus.

"Kita akan lihat nanti, karena kata 'kalau' itu maknanya bisa banyak," ujar pelatih Bojan Hodak soal potensi transfer.

"Jadi masih banyak pertandingan yang akan dihadapi dan saya harap dia (Da Silva) bisa segera pulih."

"Karena kami membutuhkannya," tegas Hodak dilansir dari Kompas.com.

Bursa transfer tengah musim Liga 1 2024/25 kemungkinan dibuka pada Januari.

Putaran pertama musim ini akan ditutup pada pekan ke-17 yang jatuh pada minggu terakhir Desember.

Adapun putaran kedua akan dimulai pada minggu kedua Januari.

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Hanya Underperform di Timnas, Ia Langsung Gacor saat Kenakan Seragam Port FC

Persib menyisakan sembilan pertandingan Liga 1 dan empat pertandingan Liga Champions Asia 2 sebelum bursa transfer tersebut.

"David, dia menderita cedera yang aneh dan kita lihat nanti," jelas Hodak.

Situasi itu sebenarnya menjadi kesempatan dalam kesempitan bagi striker timnas Indonesia, Dimas Drajad.

Penyerang 27 tahun itu sudah mencetak dua gol bagi Persib pada musim ini.

Ia juga sedang butuh banyak menit bermain untuk terus bersaing di timnas Indonesia untuk ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan ASEAN Cup 2024.

Baca Juga: Liga Inggris - Marselino Ferdinan 'Camat' Saja Belum, Nathan Tjoe-A-On Apes Gabung Tim Termandul

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najm Ula
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.