Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hokky Caraka Dapat Pesan Khusus dari Pelatih Striker Timnas Indonesia, Otewe Jadi Predator Menakutkan

Nungki Nugroho - Selasa, 22 Oktober 2024 | 19:40 WIB
Striker PSS Sleman, Hokky Caraka, merayakan golnya ke gawang Barito Putera pada pekan kedelapan Liga 1 2024/2025 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (20/10/2024).
PSSSLEMAN.ID
Striker PSS Sleman, Hokky Caraka, merayakan golnya ke gawang Barito Putera pada pekan kedelapan Liga 1 2024/2025 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (20/10/2024).

BOLANAS.COM - Hokky Caraka mendapat pesan khusus dari pelatih striker timnas Indonesia, Yeom Ki-hun, usai kembali gacor di PSS Sleman.

Hokky Caraka menunjukkan ketajamannya ketika PSS Sleman menghadapi Barito Putera pada pekan kedelapan Liga 1 2024/2025.

Penyerang berusia 20 tahun itu mencetak satu gol dan satu assist untuk skuad Elang Jawa.

PSS pun menang telak 3-0 dari Barito Putera di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (20/10/2024).

Musim ini, Hokky telah mencetak tiga gol dari delapan laga bersama PSS Sleman.

Hokky mengungkapkan kebahagiaannya bisa berkontribusi untuk PSS lewat media sosial.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Persib Jelang Tampil di AFC Champions League 2, Tiga Pemain Cedera Berangsur Pulih

Dalam unggahannya, Hokky mengaku senang bisa memberi kemenangan kedua bagi PSS musim ini.

"Senang bisa kembali dan memberi kontribusi untuk tim +3 ALE," tulis Hokky dalam postingannya di Instagram pada Senin (21/10/2024).

Unggahan tersebut mendapat respon positif dari Yaom Ki-hun yang telah menempa Hokky selama di tim nasional.

Mantan striker timnas Korea itu berpesan kepada Hokky untuk melatih sentuhan pertama.

Menurutnya, Hokky bisa menjadi predator menakutkan jika bisa meningkatkan kemampuannya tersebut.

"Jika Anda melatih sentuhan pertama Anda dengan baik, Anda akan menjadi pemain yang menakutkan," tulis Yeom Ki-hun di kolom komentar.

Perlu diketahui, proses gol Hokky bermula dari umpan Gustavo Tocantins yang diterimanya di kotak penalti.

Hokky sempat menggeser sedikit bola sebelum melakukan tembakan ke sudut kiri gawang.

Hokky juga memamerkan aksi golnya tersebut kepada kapten timnas Indonesia, Jay Idzes.

Baca Juga: Jadwal Pekan Ke-9 Liga 1 2024/2025: Ada Arema Vs Persija, Persib Terganjal AFC Champions League 2

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ʜᴏᴋᴋʏ ᴄᴀʀᴀᴋᴀ (@hokkycaraka_)

"Saya bilang kepadamu bro @JayIdzes," tulis Hokky Caraka.

"Aku bilang ke kamu capt Jay Idzes,"

"Hanya satu," timpal Jay Idzes.

Torehan gol tersebut memberi makna positif bagi mental Hokky Caraka.

Ia berharap kemenangan PSS bisa berlanjut pada laga berikutnya.

"Alhamdulilah kita dapat poin lagi setelah kita terpuruk," ucap Hokky selepas laga.

"Ini bisa jadi batu loncatan ke depan agar bisa melewati klasemen yang jelek dalam tujuh pertandingan terakhir."

"Kita berharap kita bisa melewati dengan mudah ke depan," pungkasnya.

Ketajaman Hokky sekaligus menjadi alarm bagi Ragnar Oratmangoen yang belakangan justru menghilang dari skuad FC Dender.

Bukan tidak mungkin posisinya di timnas digeser Hokky ketika lawan Jepang dan Arab Saudi pada November nanti.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Instagram.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.