Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Timnas U-17 Indonesia Vs Kep. Mariana Utara - Menang 10 Gol Tak Cukup untuk Samai Tabungan Australia

Najm Ula - Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:21 WIB
Zahaby Gholy saat timnas U-17 Indonesia mengalahkan Kep Mariana Utara, Jumat (25/10/2024).
INSTAGRAM TIMNAS INDONESIA
Zahaby Gholy saat timnas U-17 Indonesia mengalahkan Kep Mariana Utara, Jumat (25/10/2024).

BOLANAS.COM - Timnas U-17 Indonesia menang telak atas Kepulauan Mariana Utara, tetapi gagal menyamai perolehan gol Australia.

Timnas U-17 Indonesia menaklukkan Kep Mariana Utara dengan skor 11-0 pada laga kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Jumat (25/10/2024)/

Hasil tersebut membuat Garuda Muda untuk sementara menguasai puncak klasemen, sebelum laga Australia vs Kuwait malam ini.

Mengingat Australia bisa menang 19-0 atas Mariana, Indonesia akan tergusur ke peringkat dua jika poin sama.

Baru 1 menit 25 detik, Zahaby Gholy mencetak gol lewat finishing di tiang jauh menyambut cutback. 1-0.

Skema cutback menjadi andalan untuk mencetak gol kedua, kali ini sapuan tak sempurna disambar Gholy. 2-0.

Striker Aldyansyah Taher yang menggantikan tempat Mierza Firjatullah mencetak gol ketiga. 3-0.

Setelah beberapa peluang emas terbuang, Evadra Florasta mencetak gol keempat pada menit ke-20. 4-0.

Sebuah kegugupan bek dan kiper Mariana membuat Komang Gelgel membobol lagi. 5-0.

Baca Juga: Eksploitasi Indra Sjafri, Dony Tri Baru Main 1 Kali buat Persija, Langsung Dipanggil TC Timnas Lagi!

Editor : Najm Ula
Sumber : PSSI
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.