Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hilgers Cedera dan Diks Terhalang Administrasi, Duet Ridho-Idzes Dilengkapi Bek Aura Kartu Kuning

Najm Ula - Minggu, 10 November 2024 | 14:00 WIB
Pemain timnas Indonesia, Justin Hubner, saat menghadiri sesi jumpa pers di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (9/9/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas Indonesia, Justin Hubner, saat menghadiri sesi jumpa pers di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (9/9/2024).

BOLANAS.COM - Pilihan terbaik untuk Shin Tae-yong di lini belakang timnas Indonesia yaitu Jay Idzes, Rizky Ridho, dan Justin Hubner.

Timnas Indonesia harus memodifikasi sektor bek saat berjumpa tim terbaik Asia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tim Garuda dijadwalkan menjamu timnas Jepang pada laga keempat Grup C putaran ketiga, Jumat (15/11/2024).

Menghadapi lini serang berisi Kaoru Mitoma, Takumi Minamino, Takefusa Kubo, dkk, Shin Tae-yong tanpa sejumlah bek andalan.

Mees Hilgers yang tampil di papan atas Liga Belanda dan bermain di Liga Europa bersama FC Twente diragukan tampil.

Pemain yang baru debut Merah Putih bulan lalu itu sedang mengalami cedera, sehingga belum dibelikan tiket oleh PSSI.

"Jadi sampai saat ini kami belum membelikan tiket pesawat untuk Mees Hilgers."

"Hanya dia saja yang belum kami belikan tiket, alasannya karena kami melihat situasi cederanya," kata manajer timnas Sumardji.

Hal berbeda tetapi berakibat sama terjadi pada Kevin Diks.

Baca Juga: Stok Pemain U-22 Dikuras Shin Tae-yong, Pelatih Persib: Lucu Jika PSSI Tidak Ubah Regulasi

Editor : Najm Ula
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.