Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pamer Aksi Taklukkan Lionel Messi, Maarten Paes Tegaskan Tak Takut Gempuran Bomber Jepang

Nungki Nugroho - Rabu, 13 November 2024 | 13:24 WIB
Duet maut Lionel Messi-Luis Suarez di Inter Miami akan menghadapi FC Dallas, yang diperkuat calon kiper naturalisasi timnas Indonesia, Maarten Paes (kanan).
INSTAGRAM@MARTEENPAES
Duet maut Lionel Messi-Luis Suarez di Inter Miami akan menghadapi FC Dallas, yang diperkuat calon kiper naturalisasi timnas Indonesia, Maarten Paes (kanan).

BOLANAS.COM - Kiper timnas Indonesia, Maarten Paes, mengaku tidak takut dengan gempuran bomber Jepang jelang duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Maarten Paes akan menghadapi ujian berat ketika timnas Indonesia bertemu Jepang pada Jumat (15/11/2024).

Ini merupakan pertandingan pertama Paes melawan skuad Samurai Biru bersama tim Garuda.

Sebelumnya, Ernando Ari yang dimainkan ketika Indonesia takluk 1-3 dari Jepang di Piala Asia 2023.

Seperti diketahui, Jepang sejauh ini masih menjadi tim terbaik di Benua Asia.

Di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jepang belum terkalahkan dari empat pertandingan.

Baca Juga: Sadar Kekuatan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tak Berani Janjikan Poin Lawan Jepang?

Skuad asuhan Hajime Moriyasu juga menjadi tim tersubur dengan 15 gol sepanjang putaran ketiga.

Meski begitu, Maarten Paes mengaku tidak gentar dengan ketajaman lini serang Jepang.

"Saya tidak terlalu gugup (menghadapi striker Jepang)," kata Maarten Paes dikutip dari BolaSport.com.

Kiper FC Dallas itu memamerkan kemampuannya menaklukkan Lionel Messi di MLS (Major League Soccer).

Paes pernah menghalau dua peluang emas Messi ketika FC Dallas berhadapan dengan Inter Miami pada Januari lalu.

"Saya sudah pernah main dengan Messi, jadi saya tidak terlalu nervous," ucap Paes.

"Itu (meladeni striker) memang merupakan tugas saya,"

"Saya akan mempersiapkan diri layaknya yang selalu saya lakukan selama ini," tegas Paes.

Menurut Paes, hal yang membuatnya gugup adalah dukungan suporter Indonesia.

Baca Juga: Korbankan Pemain Andalan, Shin Tae-yong Beri Keistimewaan untuk Kevin Diks di Timnas Indonesia

Maarten Paes jalani latihan bersama skuad timnas Indonesia pada Rabu (8/10/2024) di Stadion Kementerian Pemuda dan Olahraga Bahrain.
PSSI
Maarten Paes jalani latihan bersama skuad timnas Indonesia pada Rabu (8/10/2024) di Stadion Kementerian Pemuda dan Olahraga Bahrain.

Keramaian suporter yang akan memadati SUGBK bakal menjadi tantangan tersendiri bagi kiper jebolan NEC Nijmegen tersebut.

"Saya tetap merasa gugup di skala yang tepat ketika bermain di GBK karena perasaan (ketika tampil di sana) sangat luar biasa," tutur Maarten Paes.

Akan tetapi, ia menegaskan tetap tampil all out saat lawan Jepang nanti.

"Dan siapa pun yang harus berhadapan dengan saya, akan saya hadapi,"

"Saya bakal percaya pada kemampuan saya," pungkasnya.

Pertahanan Indonesia cukup diuntungkan dengan absennya bomber Jepang, Ayase Ueda.

Striker Feyenoord itu mengalami cedera saat tampil di Eredivisie.

Absennya Ueda membuat pelatih Hajime Moriyasu harus melakukan rotasi di lini depan.

Koki Ogawa kemungkinan menjadi pilihan karena tengah gacor bersama NEC Nijmegen.

Striker berpostur 186 cm itu telah mencatat lima gol dari 11 laga di Belanda. 

Ia juga menjadi striker efektif Jepang dengan tujuh gol dari tujuh penampilan.

Patut dinanti pertemuan Paes dengan rekan setim Calvin Verdonk tersebut.

Laga antara Indonesia dan Jepang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada pukul 19.00 WIB.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.