Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Balik Pesta Persebaya Puncaki Klasemen, Terselip Nasib Kelabu Ernando Ari Sang Kiper Cadangan

Najm Ula - Minggu, 24 November 2024 | 14:00 WIB
Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, mengalami cedera saat membela Persebaya Surabaya melawan Bhayangkara FC pada pekan ke-24 Liga 1 2023/2024.
PERSEBAYA.ID
Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, mengalami cedera saat membela Persebaya Surabaya melawan Bhayangkara FC pada pekan ke-24 Liga 1 2023/2024.

BOLANAS.COM - Ernando Ari hanya menjadi penonton saat Persebaya Surabaya memastikan memuncaki klasemen Liga 1 dengan membungkam Persija Jakarta.

Persebaya Surabaya sedang berjaya di Liga 1 2024/25, tetapi tak ada keterlibatan kiper nomor dua timnas Indonesia.

Kiper tersebut masih menjadi nomor satu Indonesia beberapa bulan lalu, hanya tergusur saat Maarten Paes datang.

Peristiwa penggusuran itu rupanya berlanjut di level klub, lantaran sang pelatih lebih memilih kiper yang selalu tersedia.

Andhika Ramadhani menjadi kiper utama Persebaya, sedangkan Ernando terdegradasi karena sering dipanggil timnas.

Pada Jumat (22/11/2024), Persebaya mengatasi Persija dengan skor 2-1 pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25.

Kemenangan itu membuat tim asuhan Paul Munster memuncaki klasemen sementara dengan 24 poin, unggul sebiji dari Persib Bandung.

Situasi ini adalah perkembangan bagus bagi tim yang sempat mengalami streak tiga laga tanpa menang pada pekan ke-7 hingga 9.

Dalam dua kemenangan terakhir atas PSIS dan Persija, sosok yang berjaga di bawah mistar Bajul Ijo bukan Ernando, melainkan Andhika Ramadhani.

Baca Juga: Maju Timnasnya Maju Liganya, Janji Bojan Hodak Usai Laga Persib Bandung Vs Bali United Ditunda

Editor : Najm Ula
Sumber : Transfermarkt.co.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.