Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Persis Solo sedang melakukan trial terhadap pemain keturunan Indonesia selama bursa transfer tengah musim Liga 1 2024/2025.
Persis Solo mulai memburu pemain baru jelang putaran kedua Liga 1 2024/2025.
Rentetan hasil buruk membuat manajemen Persis berpikir keras untuk memperbaiki kekuatan.
Tim berjuluk Laskar Sambernyawa itu belum menang dalam sembilan laga beruntun.
Pada penutup putaran pertama, Persis harus takluk 0-1 dari Persib Bandung di Stadion Manahan, Solo, Minggu (29/12/2024).
Evaluasi akan dilakukan tim pelatih terkait kinerja Persis selama putaran pertama.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Pekan 17 Liga 1 - Persebaya Babak Belur, Persib Kudeta Puncak Klasemen
Pelatih baru Persis, Ong Kim Swee, mengaku ada opsi penambahan pemain untuk menambal kekurangan tim.
Jordy Tutuarima menjadi nama yang paling santer bakal merapat ke Persis.
Pemain keturunan Indonesia-Belanda itu diketahui sudah bergabung dengan latihan Persis.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | BolaNas.com |