Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Karier Merosot Evan Dimas Darmono yang Resmi Dilepas Persik Kediri, Kode Pensiun Dini?

Nungki Nugroho - Kamis, 2 Januari 2025 | 12:36 WIB
        Gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas saat duduk manis sebagai pemain cadangan pada babak p
estu
Gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas saat duduk manis sebagai pemain cadangan pada babak p

BOLANAS.COM - Karier merosot di Liga 1, eks gelandang timnas Indonesia Evan Dimas Darmono resmi dilepas Persik Kediri.

Manajemen Persik resmi mengumumkan berakhirnya kerjasama dengan Evan Dimas Darmono.

Pelatih Persik, Marcelo Rospide, mengonfirmasi langsung pelepasan mantan pemain andalan Luis Milla tersebut.

"Manajemen dan pemain bersepakat untuk mengakhiri kerjasama, kami mengucapkan terimakasih dan mendoakan yang terbaik untuk karier Evan Dimas kedepannya," ucap Rospide sesuai rilis yang diterima Bolanas.com.

Evan Dimas memang jarang dimainkan oleh Rospide selama di Persik Kediri.

Gelandang 29 tahun itu hanya bermain sekali ketika Persik menghadapi PSBS Biak.

Baca Juga: Rumor Transfer Liga 1 - Persib Buka Peluang Rekrut Striker Asing usai Menurunya Performa David da Silva

Masuk sebagai pemain pengganti, Evan hanya mencatat 22 menit bermain sepanjang putaran pertama Liga 1 2024/2025.

Karier Evan Dimas memang terbilang merosot setelah dibekap cedera bersama timnas di SEA Games 2019.

Musim lalu, Evan hanya mendapat 206 menit bermain bersama Arema pada putaran pertama.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Persikfc.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.