Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jairo Riedewald Absen Lama akibat Pukul Pemain Lawan, Percepat Proses Naturalisasi?

Nungki Nugroho - Sabtu, 25 Januari 2025 | 09:15 WIB
Gelandang Crystal Palace, Jairo Riedewald (depan), dikabarkan siap membela timnas Indonesia.
INSTAGRAM/@CPFC
Gelandang Crystal Palace, Jairo Riedewald (depan), dikabarkan siap membela timnas Indonesia.

BOLANAS.COM - Calon pemain naturalisasi Indonesia, Jairo Riedewald, berpeluang absen lama dari Liga Belgia usai diganjar kartu merah saat lawan STVV, Sabtu (25/1/2025) dini hari WIB.

Jairo Riedewald bermain sebagai starter pada laga Royal Antwerp melawan STVV.

Ia terlibat keributan ketika laga memasuki injury time babak kedua.

Pemain berusia 28 tahun itu berebut bola dengan gelandang timnas Jepang, Joel Chima Fujita.

Hingga akhirnya memicu kericuhan antarpemain kedua tim.

Jairo diketahui melakukan pukulan terhadap pemain STVV.

Wasit lantas memberi kartu merah untuk pemain keturunan Indonesia-Belanda tersebut.

Pemain bernomor punggung 4 itu mendapat rating 5,8 versi Fotmob.

Jairo mendapat rating paling rendah diantara para pemain Royal Antwerp.

Baca Juga: Jairo Riedewald Pukul Pemain Lawan, Royal Antwerp Imbang Lawan STVV di Liga Belgia

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaNas.com

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

TERPOPULER