Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Marko Simic selalu menjadi pemain yang dikorbankan Persija Jakarta pada babak kedua, kini ada opsi Pablo Andrade.
Persija Jakarta tampak harus membangun kehidupan tanpa Marko Simic.
Penyerang asal Kroasia itu pernah menjadi sosok buas di sepak bola Indonesia sejak tiba pada 2018.
Setelah mengantarkan Persija menjadi juara Liga 1 2018 dan menjadi top scorer Liga 1 2019, Simic kini sudah menurun.
Usianya sudah 37 tahun, dan ia tampak kehilangan kecepatan yang dulu ia miliki.
Catatan golnya masih lumayan, 5 gol dalam 17 pertandingan, tetapi kontribusinya dalam permainan keseluruhan cenderung menurun.
Ia tidak bisa menawarkan pressing tinggi, lantaran tenaganya lebih cepat habis.
Dalam dua pertandingan terakhir, Carlos Pena selalu menarik keluar Simic pada awal babak kedua.
Sebagai gantinya, ia bukan memasukkan striker, melainkan pemain asing anyar berposisi sayap.
Editor | : | Najm Ula |
Sumber | : | Transfermarkt.co.id |