Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maciej Gajos Terpana Melihat Egy, Bocil yang Dulu Terseok di Polandia Kini Bawa Dewa United Mengangkasa

Najm Ula - Minggu, 9 Februari 2025 | 16:00 WIB
Maciej Gajos sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-34 Liga 1 2023 antara Persija Jakarta versus PSIS Semarang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (30/4/2024) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Maciej Gajos sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-34 Liga 1 2023 antara Persija Jakarta versus PSIS Semarang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (30/4/2024) siang.

BOLANAS.COM - Egy Maulana Vikri membawa Dewa United mengangkasa di Liga 1, membuat Maciej Gajos yang mengenalnya sejak 18 tahun terpana.

Egy Maulana Vikri bisa dikatakan sedang berada di level tertinggi sejak didapuk sebagai wonderkid Indonesia.

Pemain yang kini berusia 24 tahun itu menjadi talenta yang diakui dunia pada 2017 oleh media Inggris The Guardian.

Setahun setelah masuk The Guardian, Egy berlabuh di Lechia Gdansk saat belum punya pengalaman Liga 1.

Bisa ditebak, karier pemain asal Medan itu tergolong stagnan di Liga Polandia.

Dalam tiga musim bersama Lechia, ia hanya mencatatkan 11 pertandingan!

Ia baru bermain reguler di Eropa saat hijrah ke FK Senica dan Vion Zlate Moravce di Liga Slovakia.

Salah satu pemain yang menyaksikan perjuangan Egy dari masa remaja adalah gelandang Persija, Maciej Gajos.

Maciej Gajos merupakan mantan kapten Lechia yang bermain di Indonesia sejak musim lalu.

Baca Juga: Ngepasi Rafael Struick Sedang Zonk di Brisbane Roar, Ole Romeny Resmi WNI Bisa Langsung Starter Timnas Indonesia

Dalam 11 penampilan Egy bersama Lechia, enam di antaranya dilakukan bersama Gajos sebagai kaptennya.

Gajos kini berusia 33 tahun dan baru saja dikangkangi Egy bersama Dewa United pada pekan ke-22 Liga 1 2024/25.

Pada Sabtu (8/2/2025) malam, Dewa United mengalahkan Persija-nya Gajos dengan skor 2-1.

Egy bermain 88 menit dalam laga semalam, dan berkontribusi membuat Rizky Ridho mendapatkan kartu kuning.

Egy juga sudah mengoleksi 9 gol dan 3 asis dalam 21 pertandingan musim ini, capaian terbaiknya sepanjang karier.

Jangan lupa, Dewa United sedang melaju bak kereta cepat dengan lima kemenangan beruntun dan menghuni peringkat dua.

Saat ini, Dewa adalah harapan terbaik fans netral Liga 1 untuk menghentikan dominasi Persib.

Kembali ke Egy, Gajos kini terkesima atas perkembangan bocah yang dulu masih ingusan semasa di Polandia.

"Ya tentu saja saya mengingat Egy Maulana Vikri."

Baca Juga: Catat Assist Perdana di Liga Belanda, Calvin Verdonk Makin Pede Jelang Lawan Australia

"Kami pernah bermain bersama di Polandia tapi itu sudah lama sekali," kata Maciej Gajos.

"Dulu, dia mengalami kesulitan untuk beradaptasi di Polandia."

Gajos bersama Persija memberikan perlawanan sengit pada Dewa, bahkan sempat menyamakan kedudukan 1-1 dalam kondisi 10 pemain.

Pada akhirnya, Dewa memang sedang tak terhentikan, salah satunya berkat Egy dari sayap kanan.

"Sekarang setelah kembali ke Indonesia, performanya baik," kata Maciej Gajos.

"Sekarang dia menjadi pemain yang berbeda," tandasnya.

Baca Juga: Bukan Persija Apalagi Persebaya, Penantang Terkuat Persib Musim Ini Adalah Dewa United

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najm Ula
Sumber : BolaSport.com

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

TERPOPULER