Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

TC Berbulan-bulan Timnas U-20 Indonesia Berujung Pembantaian Iran, Indra Sjafri Berdalih Bobroknya Pertahanan

Nungki Nugroho - Sabtu, 15 Februari 2025 | 10:00 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih  di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (5/2/2025).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (5/2/2025).

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, menyalahkan dua kekurangan anak asuhnya usai dibantai timnas U-20 Iran di Piala Asia U-20 2025.

Timnas U-20 Indonesia memulai penampolan di Piala Asia U-20 dengan hasil buruk.

Skuad besutan Indra Sjafri dibantai Iran dengan skor 3-0 pada Kamis (13/2/2025).

Kekalahan ini memunculkan kritikan dari para pengamat sepak bola.

Pemusatan latihan yang dilakukan dalam beberapa bulan terakhir dianggap sia-sia.

Seperti diketahui, timnas U-20 Indonesia sudah disiapkan sejak tampil di ASEAN Cup U-19 pada Juli 2024.

Bahkan skuad Garuda Muda sudah dikumpulkan satu bulan sebelum Piala Asia U-20 2025.

Dony Tri Pamungkas dan kawan-kawan juga diikutkan turnamen uji coba oleh federasi.

Tak main-main, tiga negara diundang ke Jawa Timur yakni India, Suriah, dan Yordania.

Baca Juga: Hasil Timnas U-20 Indonesia Vs Iran - Garuda Muda Kalah Telak pada Laga Perdana di Piala Asia U-20 2025

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Antaranews.com

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

TERPOPULER