Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas U-20 Indonesia mengakhiri Piala Asia U-20 2025 dengan ketumpulan mengecewakan melawan tim lemah Yaman.
Timnas U-20 Indonesia ditahan imbang 0-0 oleh Yaman pada laga pamungkas Grup C Piala Asia U-20 2025, Rabu (19/2/2025).
PSSI tampak harus mencopot Indra Sjafri dari jabatannya, jika melihat performa Garuda Muda di turnamen ini.
Indonesia tampil tiga kali di Piala Asia U-20, dengan raihan hanya satu poin.
Dua kekalahan telak didapat dari Iran dan Uzbekistan, dan satu imbang dikais dari Yaman.
Yaman merupakan lawan Indonesia pada babak Kualifikasi, sehingga bisa dijadikan patokan perkembangan tim.
Dibanding hasil imbang 1-1 di Jakarta pada September, malam ini Garuda Muda bisa dikatakan lebih parah.
Tak ada permainan ofensif yang bisa rutin menembus pertahanan lawan.
Terlalu banyak peluang berasal dari aksi individu pemain, terutama Marselinus Ama Ola.
Baca Juga: Plot Twist, Pelatih yang Dipecat Bakrie-Thohir Segera Tangani Nathan Tjoe-A-On di Swansea City?
Editor | : | Najm Ula |
Sumber | : | The-AFC.com |