Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erick Thohir Ingin Wujudkan Naturalisasi Tercepat, Cuma Butuh Dua Pekan untuk Pindah Negara?

Nungki Nugroho - Minggu, 23 Februari 2025 | 13:45 WIB
Pertemuan Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan pemain keturunan Indonesia Emil Audero.
INSTAGRAM.COM/ERICKTHOHIR
Pertemuan Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan pemain keturunan Indonesia Emil Audero.

BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, ingin mewujudkan proses naturalisasi tercepat timnas Indonesia jelang lawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Percepatan naturalisasi diupayakan PSSI demi mewujudkan ambisi lolos Piala Dunia 2026.

Setelah Ole Romeny, PSSI memburu tiga nama baru guna menambah kekuatan timnas Indonesia.

Tiga pemain tersebut adalah Emil Audero Mulyadi, Joey Pelupessy, dan Dean James.

Erick Thohir menyebut proyek naturalisasi yang digaungkannya mendapat dukungan positif.

"Alhamdulillah sepertinya proses untuk memperkuat tim kita untuk pertandingan saat melawan Australia itu sepertinya jalannya agak terang," kata Erick Thohir saat jumpa pers di Jakarta, Sabtu (22/2/2025).

"Kemarin Ole Romeny kan sudah keluar surat-suratnya dari FIFA, sehingga bisa memperkuat di mana ada beberapa pemain kita yang di depan seperti Ragnar (Oratmangoen) kan tidak bisa main karena ada kartu kuning," ucapnya menambahkan.

Tak hanya menambal slot yang kosong, Erick Thohir juga punya misi menambah persaingan di tiap posisi.

Hal tersebut dilakukan terhadap Emil Audero dan Dean Ruben James yang diharapkan menguatkan posisi kiper dan bek sayap kiri.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Jay Idzes Catat Rekor Baru Bersama Venezia di Serie A

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

TERPOPULER