Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Panen Persija Jakarta dalam Kesuksesan PSIM di Liga 2, Dua Pemain Pinjaman Siap Dipakai Carlos Pena

Najm Ula - Sabtu, 1 Maret 2025 | 16:24 WIB
Pemain Timnas U-19 Indonesia Arlyansyah Abdulmanan sedang melakukan tendang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/7/2024)
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Pemain Timnas U-19 Indonesia Arlyansyah Abdulmanan sedang melakukan tendang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/7/2024)

BOLANAS.COM - Persija Jakarta turut memetik hasil manis dalam kesuksesan PSIM Yogyakarta naik kasta usai menjuarai Liga 2 2024/25.

PSIM Yogyakarta berhak mendapatkan pujian selangit usai mengamankan tiket ke Liga 1 musim depan.

Meski begitu keberhasilan Laskar Mataram tak terlepas dari bantuan klub lain yang meminjamkan pemain.

Klub biru tersebut tercatat meminjam sejumlah pemain dari klub Liga 1 pada musim ini.

Dilansir dari Transfermarkt, terdapat total 10 pemain pinjaman dalam skuad besutan Erwan Hendarwanto.

Borneo FC menjadi pengirim terbanyak dengan empat pemain, yaitu Adittia Gigis, Tegar Islami, Ousmane Camara, dan Fajar Akhmad.

Berikutnya ada PSM Makassar dengan dua pemain, yaitu Harlan Suardi dan Edgard Amping.

Persija juga meminjami dua pemain, yaitu Arlyansyah Abdulmanan dan Figo Dennis.

Sisa dua pemain yaitu Pramoedya Putra dari Malut United dan Muhammad Fariz dari PSS Sleman.

Baca Juga: Indra Sjafri Terpental, Gerald Vanenburg Bawa Asisten Sendiri dari Belanda untuk Timnas U-23 Indonesia

Editor : Najm Ula
Sumber : Transfermarkt.co.id

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

TERPOPULER